Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Cara Mudah Mengaktifkan Kembali Kartu ATM yang Terblokir

ATM Anda terblokir? ini cara mudah mengembalikan dan mengaktifkan ATM milik Anda.
Ilustrasi nasabah melakukan transaksi di ATM Bank KB Bukopin di Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (26/1/2022). Bisnis/Paulus Tandi Bone
Ilustrasi nasabah melakukan transaksi di ATM Bank KB Bukopin di Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (26/1/2022). Bisnis/Paulus Tandi Bone

Bisnis.com, SOLO - Melupakan pin atau melakukan kesalahan lain hingga membuat ATM terblokir memang membuat panik.

Pemblokiran ATM ini dilakukan untuk menghindari risiko terburuk hingga menyebabkan kerugian pagi pengguna.

Membuka ATM yang terblokir ternyata bisa dilakukan tanpa harus ke bank. Berikut cara membuka blokir ATM yang bisa Anda lakukan secara mudah:

1. Hubungi call center

Tanpa harus datang ke bank, Anda bisa menyelesaikan permasalahan ATM terblokir melalui call center.

Hubungai call center resmi bank dan ikuti instruksi yang diminta. Anda akan diminta melakukan verifikasi dengan memberikan sejumlah data.

Setelah itu, proses pembukaan ATM yang terblokir bisa dilakukan dalam kurun waktu 1 jam.

Namun apabila ATM Anda terblokir karena tertelan dalam mesin, maka Anda harus datang ke kantor cabang bank yang berada di dekat lokasi Anda.

Pembukaan kartu juga akan memakan biaya administrasi dengan biaya yang berbeda tiap banknya.

2. Datangi kantor cabang

Apabila ATM Anda terblokir karena kejadian ATM tertelan, langsung datangi kantor cabang terdekat.

Untuk mengaktifkan kembali kartu ATM yang Anda miliki, siapkan dokumen seperti buku tabungan, KTP dan Kartu ATM (apabila lupa PIN).

3. Buka blokir dari aplikasi

Selain dua cara di atas, mengaktifkan kembali kartu ATM bisa dilakukan menggunakan aplikasi perbankan.

Anda dapat menghubungi customer service yang ada dalam aplikasi tersebut untuk mengatasi masalah yang Anda hadapi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper