Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini 3 Cara Menemukan Lokasi ATM Bank BRI Terdekat, Mudah dan Cepat

Setidaknya ada tiga cara menemukan ATM bank BRI terdekat dengan mudah dan cepat. Maka anda bisa melakukan transaksi keuangan kapan saja.
3 Cara Menemukan Lokasi ATM Bank BRI Terdekat, Mudah dan Cepat (PEXELS)
3 Cara Menemukan Lokasi ATM Bank BRI Terdekat, Mudah dan Cepat (PEXELS)

Bisnis.com, JAKARTA - Tidak memiliki aplikasi m-banking BRI pada smartphone? Maka salah satu cara yang bisa dilakukan untuk bertransaksi harus melalui ATM. Transaksi seperti transfer atau penarikan uang dapat dilakukan melalui bank BRI terdekat. 

Keberadaan ATM BRI sebenarnya mudah ditemukan. Namun, saat Anda sedang bepergian di tempat yang baru dikunjungi, mungkin Anda akan sedikit kesulitan untuk menemukan lokasi ATM BRI.  

Padahal keberadaan dari ATM ini akan sangat membantu nasabah untuk dapat melakukan transaksi baik itu tarik tunai atau transfer dengan mudah. Sehingga Anda perlu menemukan ATM terdekat untuk melakukan transaksi.

Lalu, bagaimana cara untuk menemukan lokasi ATM bank BRI terdekat? Setidaknya ada tiga cara yang bisa Anda pilih. Simak penjelasan lengkapnya berikut ini. 

Cara Mencari ATM BRI Terdekat

Di era serba internet seperti saat ini, Anda dapat menemukan lokasi ATM dengan mudah. Anda bisa mencari menggunakan handphone dan bisa langsung mendapatkan rute terbaik menuju ATM atau kantor bank BRI terdekat. Berikut ini beberapa cara menemukan ATM bank BRI terdekat dari lokasi Anda berada. 

1. Mencari Lokasi ATM Melalui Google Maps

Cara pertama untuk mencari lokasi ATM BRI terdekat yaitu dapat dilakukan melalui Google Maps dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini.

  • Buka aplikasi Google Maps yang Anda miliki.
  • Pastikan sebelumnya sudah mengaktifkan lokasi atau GPS terlebih dahulu.
  • Klik pada kolom pencarian atau kolom search.
  • Isikan kolom pencarian dengan 'ATM Bank BRI terdekat'
  • Setelah itu telusuri area untuk dapat menemukan lokasi ATM terdekat dari tempat Anda berada.
  • Klik rute atau direction untuk menuju ke lokasi ATM dan sampai ke lokasi tujuan. 

2. Mencari Lokasi ATM Terdekat Melalui Google

Cara selanjutnya untuk dapat menemukan lokasi ATM Bank BRI terdekat yaitu melalui Google. Pencarian lokasi melalui Google Search akan memudahkan pengguna untuk menemukan lokasi dengan keterangan jarak tempuh. Pencarian dapat dilakukan melalui cara berikut ini. 

  • Buka Google Chrome bisa melalui smartphone atau PC.
  • Isikan kata kunci dengan ATM Bank BRI terdekat atau ATM terdekat.
  • Setelah itu klik search atau cari.
  • Tunggu beberapa saat dan akan muncul beberapa lokasi ATM yang terdekat dari Anda saat ini.
  • Pilih salah satunya dan klik menu rute
  • Google Maps akan membantu Anda untuk menemukan ATM terdekat dari lokasi. 
  • Mencari Lokasi ATM Terdekat Melalui Website Resmi

Agar nasabah dapat dengan mudah menemukan lokasi ATM terdekat dari tempat tinggal saat ini, maka nasabah dapat mencari tahu melalui website resmi dari Bank BRI. Cara mencari lokasi ATM melalui website resmi yaitu sebagai berikut.

3. Buka website melalui Google Chrome

  • Ketik pada pencarian 'Bank BRI' 
  • Pilih website resmi dari Bank BRI
  • Setelah masuk pada website resmi lalu Anda bisa memilih garis tiga di bagian pojok kanan atas.
  • Lihat ke bagian bawah ada menu 'lokasi'
  • Cari lokasi berdasarkan kabupaten dan Anda akan menemukan banyak lokasi ATM terdekat. Selain ada ATM Anda bisa juga menemukan lokasi BRILink serta unit kerja BRI.
  • Jika terpaksa tidak dapat menemukan lokasi ATM BRI yang dekat dengan tempat Anda tinggal, maka pilihan lain yaitu dengan menggunakan BRILink. BRILink ini biasanya banyak ditemukan pada tempat-tempat yang jauh dari akses ATM. 

Sehingga bisa memudahkan nasabah Bank BRI terdekat untuk tetap dapat bertransaksi meskipun lokasinya jauh dari ATM BRI. Itulah beberapa cara untuk mencari ATM dan kantor bank BRI terdekat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nuraini
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper