Bisnis.com, JAKARTA--PT Pertamina (Persero) mengakuisisi saham sebesar 24,53% Maurel&Prom, perusahaan minyak dan gas di Prancis dengan nilai €4,2 dengan penambahan nilai €0,5 per lembarnya dan asumsi harga minyak Brent US$65 per barel.
Direktur Utama PT Pertamina, Dwi Soetjipto mengatakan pihaknya telah mempelajari perusahaan yang terdaftar di bursa itu sejak Mei 2016 dengan nilai total €891,9 juta dan nilai pembeliannya sebesar €200 juta.
Adapun, setelah mendapat persetujuan dari pemilik saham, pada Jumat (29/7), pihaknya baru melakukan penandatanganan pembelian saham milik Pacifico di Maurel&Prom.
"[Dalam] kesepakatan, kita [Pertamina] mengakuisisi 24,53% saham Maurel&Prom setelah memperoleh persetujuan dari pemilik saham, Jumat lalu," ujarnya dalam jumpa pers di Jakarta, Senin (1/8/2016).
Lebih lanjut, dia menilai kepemilikan saham tersebut menjadi langkah awal untuk melakukan akuisisi secara penuh. Maurel&Prom memiliki beberapa aset seperti di Kanada, Namibia, Myanmar, Prancis, Italia dan Colombia di blok eksplorasi dan produksi di Gabon, Nigeria dan Tanzania dengan target produksi 30.000 boepd.
Di sisi cadangan, terdapat 205 juta boepd untuk cadangan terbukti dan mungkin.
Pertimbangan memilih Maurel&Prom dilihat dari sebaran aset yang sesuai dengan kapasitas pengolahan di dalam negeri. Hal itu, katanya, sesuai dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan di dalam negeri.
"Sesuai dengan tujuan kita mengamankan kebutuhan kita di dalam negeri."
Pertamina Akuisisi Saham Maurel&Prom 24,53%
PT Pertamina (Persero) mengakuisisi saham sebesar 24,53% Maurel&Prom, perusahaan minyak dan gas di Prancis dengan nilai 4,2 dengan penambahan nilai 0,5 per lembarnya dan asumsi harga minyak Brent US$65 per barel.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Duwi Setiya Ariyanti
Editor : Rustam Agus
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
1 jam yang lalu
Harga Kopi Makin Pahit Lagi
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
22 menit yang lalu
Allo Bank (BBHI) Ramal Kredit Tumbuh Dobel Digit Tahun Depan
48 menit yang lalu