Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Genjot Nasabah, MNC Bank akan Luncurkan Aplikasi Tabungan

MNC Bank berencana meluncurkan aplikasi tabungan pada Maret 2017, yang diharapkan mampu mendorong peningkatan jumlah nasabah sebanyak 25% menjadi 250.000 penabung.
Ilustrasi
Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA—MNC Bank berencana meluncurkan aplikasi tabungan pada Maret 2017, yang diharapkan mampu mendorong peningkatan jumlah nasabah sebanyak 25% menjadi 250.000 penabung.

Presiden Direktur MNC Bank Benny Purnomo mengklaim aplikasi tabungan ini akan menjadi yang pertama kalinya hadir di sistem perbankan nasional. Sayangnya, dia enggan menyebutkan lebih rinci bagaimana sistem penyetoran dan skema penarikan dana yang akan dijalankan.

“Bulan depan kami akan meluncurkan aplikasi digital tabungan untuk sisi funding. Bentuknya aplikasi unik,”tuturnya kepada Bisnis.

Dengan adanya aplikasi tabungan baru tersebut, perseroan menargetkan tambahan sebanyak 50.000 nasabah, atau naik 25% dari jumlah saat ini yang tercatat sekitar 200.000 nasabah.

Dari sisi pendanaan, dia mengharapkan akan ada tambahan dana pihak ketiga sekitar Rp600 miliar-Rp700 miliar atau dua kali lipat dari balance saat ini yang berada di level Rp600 miliar, sehingga total bisa menjadi Rp1,2 triliun. 

Untuk membangun sistem digital perbankan tahun ini, MNC Bank mengalokasikan belanja modal khusus untuk teknologi informasi sebesar Rp100 miliar, dari total nilai belanja modal keseluruhan yang sekitar Rp250 miliar.

“Dari Rp100 miliar, komposisinya untuk sistem dan hardware sekitar 70%, sisanya 30% untuk ganti komputer dan peralatan lain,”sebutnya.

Benny menuturkan pihaknya akan terus melakukan inovasi produk berbasis digital di semua lini bisnis demi mendorong kemajuan perusahaan. Peluncuran aplikasi tabungan itu dilaksanakan setelah perbankan milik Taipan Hary Tanoesudibjo itu meluncurkan aplikasi kredit ‘PunyaKartu’ pekan lalu.

Aplikasi mobile bagi pemegang kartu kredit MNC Bank itu berfungsi untuk mengelola dan mengakses berbagai informasi transaksi, sisa limit yang tersedia, jumlah tagihan, tanggal jatuh tempo, dan perubahan skema pembayaran pada kartu kredit. Terdapat pula update penawaran dan promosi serta electronic voucher.

Aplikasi itu juga menyediakan fitur khusus layanan self service yang memungkinkan nasabah mengajukan penambahan limit, perubahan alamat, serta permintaan PIN. Dilengkapi fitur entertainment untuk streaming film. Bagi calon pemegang kartu, aplikasi ini juga menyediakan fitur apply card

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Lavinda

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper