Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank Pelat Merah Siapkan Stress Test dan Mitigasi Risiko

bank dituntut untuk melakukan kajian risiko kredit, risiko pasar, risiko likuiditas, dan lainnya di tengah
Nasabah melakukan transaksi elektronik lewat ATM Bank Mandiri di Jakarta, Senin (1/10/2019). Bisnis/Nurul Hidayat
Nasabah melakukan transaksi elektronik lewat ATM Bank Mandiri di Jakarta, Senin (1/10/2019). Bisnis/Nurul Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA - Industri perbankan mengaku telah melakukan strest test dengan menyiapkan sejumlah langkah mitigasi jika nantinya terjadi kondisi perekonomian semakin memburuk.

Wakil Direktur Utama Bank Mandiri Hery Gunardi mengatakan sebagai risky business, bank dituntut untuk melakukan kajian risiko kredit, risiko pasar, risiko likuiditas, dan lainnya. Dari setiap risiko tersebut, bank tentu sudah mempunyai mitigasi masing-masing lewat sebuah protokol baku.

Hanya saja, pihaknya enggan membagi langkah mitigasi yang sudah disiapkan Bank Mandiri. Perseroan juga mengaku situasi saat ini masih aman dan terkendali.

"Saya kita semua bank sudah mempersiapkan kajian termasuk stress test terhadap dampak korona. Gak bisa membagi yang berandai-andai. Saat ini situasi masih aman dan terkendali," katanya kepada Bisnis, Kamis (19/3/2020).

Corporate Secretary (Corsec) BRI Amam Sukriyanto mengatakan perseroan juga sudah melakukan stress test dengan indikator risiko kredit dan risiko likuiditas. Kondisi likuiditas BRI dipastikan dalam keadaan aman.

"Kondisi likuiditas masih aman ditunjukkan dengan rasio-rasio likuiditas yang di atas ketentuan minimum," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper