Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Selatan (Bank Kalsel) mendapatkan penghargaan “Great Performance Regional Bank On Distribution Of Affordable Housing Subsidies (KPR FLPP) 2020” dalam gelaran Indonesia Property & Bank Award ke-XV tahun 2020 atas pencapaiannya dalam penyaluran KPR subsidi.
Direktur Utama Bank Kalsel Agus Syabarrudin mengatakan sepanjang sembilan bulan tahun ini, Bank Kalsel konvensional berhasil menyalurkan sebesar 95,23% dan Bank Kalsel syariah berhasil menyalurkan 100% dari target KPR subsidi.
Oleh karena itu, perseroan siap untuk memperoleh kuota KPR FLPP yang lebih besar di tahun depan sehingga dapat terus melayani kebutuhan masyarakat akan hunian dengan layanan dan proses yang mudah.
"Bank Kalsel sebagai bank penyalur KPR bersubsidi terhitung masih muda, baru sekitar tahun 2014 memulainya. Namun telah diapresiasi dengan sangat baik oleh KemenPUPR. Bank Kalsel siap memperoleh kuota yang lebih besar lagi di tahun depan. Tentunya penghargaan ini tidak lepas dari dukungan seluruh pemerintah daerah se-Kalimantan Selatan beserta semua nasabah setia Bank Kalsel. Penghargaan ini menjadi pemacu langkah kami untuk semakin memberikan layanan terbaik," tuturnya melalui siaran pers, Jumat (27/11/2020).
Agus menuturkan Bank Kalsel berkomitmen memberikan layanan perbankan terbaik, khususnya kebutuhan masyarakat akan hunian subsidi yang mudah persyaratannya dan cepat prosesnya sehingga berdampak positif dalam pembangunan daerah Kalimantan Selatan.
Lebih lanjut, dia memandang KPR subsidi masih prospektif karena punya sejumlah kelebihan, seperti suku bunga rendah yang tetap, jangka waktu hingga 20 tahun, uang muka yang sangat ringan yaitu 1%, bebas biaya asuransi dan bisa mendapatkan subsidi bantuan uang muka yang semakin meringankan masyarakat yang belum memiliki hunian.
Baca Juga
"Atas dasar tujuan dan kelebihan tersebut, Bank Kalsel antusias dan konsisten menyalurkan KPR subsidi," imbuhnya.