Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Maybank Luncurkan Tabungan U dan U iB, 2 Rekening dalam 1 Tabungan

Produk tabungan tersebut dirancang untuk memberikan keleluasan bagi nasabah untuk bertransaksi keuangan sehari-hari.
Karyawan melintas di depan kantor cabang Maybank Indonesia, di Jakarta, Kamis (27/6/2019)./Bisnis-Himawan L Nugraha
Karyawan melintas di depan kantor cabang Maybank Indonesia, di Jakarta, Kamis (27/6/2019)./Bisnis-Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA – PT Bank Maybank Indonesia Tbk. (BNII) meluncurkan U by Maybank, produk tabungan U dan U iB dengan prinsip syariah berakad mudharabah.

Direktur Community Financial Services (CFS) Maybank Indonesia Steffano Ridwan mengatakan produk tabungan tersebut dirancang untuk memberikan keleluasan bagi nasabah untuk bertransaksi keuangan sehari-hari.

“Sesuai misi bank humanising financial services, kami berupaya untuk menyediakan solusi keuangan yang fleksibel dan relevan bagi nasabah di era yang semakin terintegrasi dengan kemajuan teknologi digital,” ujarnya dalam siaran pers, Rabu (1/9/2021).

Steffano menuturkan target produk baru tersebut membidik nasabah dengan beragam profil, mulai dari milenial, profesional muda, hingga keluarga muda.

Maybank Tabungan U dan U iB hadir dengan dua rekening dalam satu tabungan. Rekening U Transactional berfungsi sebagai rekening utama, yang bisa digunakan untuk berbelanja, membayar tagihan bulanan, serta isi ulang aplikasi dompet elektronik (e-wallet).

Adapun, rekening U Goal Saver berfungsi sebagai rekening untuk menabung. Nasabah dapat menyisihkan dana untuk ditabung ke dalam U Goal Saver mulai dari Rp100.000 per bulan dengan sejumlah pilihan durasi menabung.

Seluruh aktivitas keuangan Maybank Tabungan U dan U iB, mulai dari pembukaan tabungan, pengelolaan dana dan rekening hingga mengatur tabungan rutin dapat dikendalikan oleh nasabah melalui platform M2U ID yang sudah terintegrasi.

Dengan integrasi tersebut, nasabah dapat membuka Maybank Tabungan U dan U iB secara daring tanpa perlu mengunjungi kantor cabang. Penarikan tunai juga bisa dilakukan di ATM Maybank, melalui fitur QR Cardless Withdrawal dengan memindai QR di M2U ID.

Steffano menyebutkan nasabah bisa mendapatkan potongang langsung di lebih dari 500 merchant dan uang kembali (cashback) 10 persen. nantinya, uang kembali tersebut akan otomatis ditabungkan ke rekenin U Goal Saver.

Nilai cashback 10 persen tersebut akan didapatkan dari setiap transaksi nasabah, yang menggunakan kartu debit dan QRIS di seluruh merchants, termasuk juga ketika nasabah rutin membayar tagihan bulanan melalui M2U ID.

Keuntungan lain, kata Steffano, tabungan U dan U iB bebas biaya transaksi tarik tunai di ATM bank lain hingga 30 kali per bulan dan biaya transfer daring ke bank lain 10 kali tiap bulan lewat aplikasi M2U ID. Biaya administrasi juga gratis selama saldo minimum Rp500.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper