Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

OVO Tunjuk Jaygan Fu Ponnudurai Sebagai CEO Baru, Simak Visinya

Sebagai CEO, Jaygan bertanggung jawab atas seluruh strategi dan kinerja perusahaan agar OVO dapat terus mendorong literasi dan inklusi keuangan.
- OVO
- OVO

Bisnis.com, JAKARTA - PT Visionet Internasional (OVO) resmi menunjuk Jaygan Fu Ponnudurai sebagai Chief Executive Officer atau CEO baru menggantikan Jason Thompson.

Sebagai CEO, Jaygan bertanggung jawab atas seluruh strategi dan kinerja perusahaan agar OVO dapat terus mendorong literasi dan inklusi keuangan dengan memperluas pembayaran digital serta layanan finansial ke seluruh Indonesia.

Jaygan menyatakan bahwa ingin membawa OVO terus berkembang dan membantu dalam akselerasi literasi serta inklusi keuangan digital di seluruh Indonesia. Sebab itu, ada tiga cara yang akan diterapkan guna mewujudkan hal tersebut.

Pertama, memperbanyak edukasi ke konsumen dengan melekatkan OVO pada kehidupan sehari-harinya, sehingga memberikan kemudahan dalam beragam transaksi seperti membeli makanan, kebutuhan pokok, dan melakukan transaksi sehari-hari hingga rutin per bulannya.

“Kedua, kami harus berpikir bagaimana caranya memanfaatkan platform digital yang kita miliki untuk membuka akses dan peluang, termasuk memperluas layanan finansial mulai dari asuransi, investasi hingga pinjaman, bagi merchant dan konsumen kami,” ujarnya dalam keterangan tertulis, dikutip pada Minggu (21/11/2021).

Menurutnya, upaya itu akan membantu para merchant dan konsumen maju sekaligus juga mendorong berkembangnya digitalisasi dan ekonomi secara keseluruhan.

Ketiga, OVO berupaya mendukung dan merealisasikan inisiatif yang dilakukan oleh regulator dan pemerintah, yang hingga saat ini sangat aktif dalam mendorong penggunaan pembayaran digital di masyarakat Indonesia.

“Apabila ketiga cara tersebut dilakukan dengan pendekatan yang kolaboratif dan didukung oleh seluruh pemangku kepentingan, disertai komitmen untuk melayani pelanggan sepenuh hati, sangat memungkinkan mimpi itu dapat terwujud lebih cepat,” kata Jaygan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper