Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ekspansi Bisnis, Bank JTrust (BCIC) Gandeng Perbarindo Bali

Kerja sama dengan Perbarindo wilayah Bali untuk mengoptimalkan kredit di Pulau Dewata.
Suasana Business Gathering PT.J Trust Bank Indonesia dengan Perbarindo Wilayah Bali/Harian Noris Saputra
Suasana Business Gathering PT.J Trust Bank Indonesia dengan Perbarindo Wilayah Bali/Harian Noris Saputra

Bisnis.com, MATARAM - PT Bank J Trust Indonesia Tbk. atau J Trust Bank melakukan ekspansi bisnis dengan menggandeng Perhimpunan Bank Perkreditan rakyat Indonesia (Perbarindo) wilayah Bali.

Kerja sama dengan Perbarindo wilayah Bali untuk mengoptimalkan kredit di Bali, khususnya yang menjadi fokus J Trust yakni korporasi, komersial dan UMKM, perusahaan multi finance, bank perkreditan rakyat dan koperasi.

Direktur Utama J Trust Bank, Ritsuo Fukadai menjelaskan melalui kerja sama strategis dengan Perbarindo Bali dapat melayani seluruh segmen usaha, khususnya untuk masyarakat Bali.

“J Trust Bank optimistis dapat membangun kerja sama dengan Perbarindo Bali guna mengoptimalkan fungsi kredit dan juga simpanan perbankan. Kami berharap kerja sama yang solid dengan Perbarindo Bali akan memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi Bali sebagai salah satu kawasan wisata andalan Indonesia,” jelas Ritsuo dikutip dari rilis pada Jumat (21/1/2022).

Penyaluran kredit J Trust Bank di Bali juga cukup besar dengan total simpanan sejumlah Rp650 miliar, sedangkan penyaluran kredit sebesar Rp550 miliar. "Kami berkomitmen tetap menyediakan pelayanan terbaik dengan pengelolaan operasional secara prudent dan berpegang teguh pada prinsip kehati-hatian untuk seluruh nasabah kami,” ujar Ritsuo.

Selain itu, pada akhir 2021 J Trust Bank juga menjalin kerja sama dengan PT IOne Home Indonesia untuk Kredit Kepemilikan Rumah (KPR) tahan gempa. Kredit tersebut memudahkan bertujuan memudahkan masyarakat Bali dan Lombok memiliki rumah tahan gempa berstandar Jepang.

Jangka waktu pembiayaan KPR tahan gempa tersebut hingga 30 tahun. "Kerja sama kredit KPR ini merupakan kombinasi yang luar biasa agar masyarakat dapat memiliki rumah yang aman dan berkualitas," ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper