Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Waspada Tertipu Bayar Premi Asuransi, Ini Cara Menghindarinya

Penipuan melalui platform digital marak terjadi belakangan ini. Nasabah asuransi juga perlu berhati-hati agar tidak tertipu dalam melakukan pembayaran premi.
Karyawan beraktivitas di dekat logo PT Asuransi Jasa Indonesia di Jakarta, Rabu (12/1/2022). Bisnis/Fanny Kusumawardhani
Karyawan beraktivitas di dekat logo PT Asuransi Jasa Indonesia di Jakarta, Rabu (12/1/2022). Bisnis/Fanny Kusumawardhani

Bisnis.com, JAKARTA — PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) mengimbau nasabah dan calon nasabah untuk berhati-hati terhadap peluang penipuan dalam transaksi digital, terutama terkait pembayaran premi.

Asuransi Jasindo yang merupakan bagian dari holding asuransi Indonesia Financial Group (IFG) telah menerapkan standar-standar pembayaran premi dengan menggunakan akun khusus dan resmi.

“Asuransi Jasindo mengimbau nasabah dan calon nasabah untuk berhati-hati dalam bertransaksi, terutama terkait pembayaran premi. Gunakan saluran-saluran resmi dan jangan membayarkan premi ke nomor rekening perseorangan tapi ke rekening perusahaan,” kata Sekretaris Perusahaan Asuransi Jasindo Cahyo Adi melalui siaran pers, Senin (11/7/2022).

Ia menambahkan perusahaan juga telah menyediakan beberapa akun resmi Jasindo, untuk menghindari penipuan di platform digital yang marak terjadi belakangan ini. Selain itu, nasabah juga bisa menanyakan berbagai hal ke pusat layanan telepon Jasindo di 1500073 atau kunjungi website resmi perusahaan .

“Informasi resmi dari Asuransi Jasindo datang dari website resmi, bukan dari pesan berantai di aplikasi chat. Jadi masyarakat harus lebih berhati-hati dan selalu melakukan pengecekan ulang jika mendapatkan pesan-pesan yang tidak bisa dipastikan kebenarannya,” jelasnya.

Asuransi Jasindo merupakan perusahaan asuransi yang memiliki pengalaman yang mumpuni, panjang dan matang di bidang asuransi umum. Pengalaman ini memberikan nilai kepeloporan tersendiri bagi keberadaan dan pertumbuhan kinerja Asuransi Jasindo hingga saat ini, sehingga berhasil dalam meraih kepercayaan publik baik yang ada di dalam maupun di luar negeri.

"Dalam menyuguhkan layanan profesional dan terbaiknya, Asuransi Jasindo senantiasa memegang teguh nilai-nilai budaya yang ditanamkan, yaitu AKHLAK. Selain itu, Asuransi Jasa Indonesia juga berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang prima demi memenuhi kepuasan tertanggung," kata Cahyo.

Asuransi Jasindo juga banyak mendapatkan dukungan reasuradur terkemuka dari seluruh belahan dunia, seperti Swiss Re dan Partner Re, dalam memberikan back-up reasuransi, terutama pertanggungan yang bersifat mega-risk.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper