Bisnis.com, JAKARTA - Deposito pada bank digital, seperti Blu by BCA, Sea Bank, Bank Jago, hingga Allo Bank semakin diminati oleh banyak orang. Pasalnya, banyak bank digital yang menawarkan suku bunga yang lebih tinggi daripada bank konvensional.
Suku bunga deposito yang diberikan bank digital bahkan bisa mencapai 6 persen, di atas suku bunga penjaminan simpanan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).
Ketua Dewan Komisioner LPS Purbaya Yudhi Sadewa mengatakan penerapan suku bunga deposito tinggi di bank digital menjadi bagian dari strategi dalam meraup nasabah. Menurutnya, LPS tak dapat berbuat banyak dalam mencampuri strategi bisnis tersebut. Hanya saja, suku bunga deposito yang tinggi melebihi bunga penjaminan LPS masuk ke dalam kategori tak layak jamin.
Tercatat, sejumlah bank digital seperti Allo Bank dan Bank Jago memang menerapkan suku bunga deposito di atas suku bunga penjaminan LPS.
Pada akhir Mei lalu LPS mengumumkan tingkat bunga penjaminan simpanan rupiah untuk bank umum sebesar 4,25 persen, simpanan valuta asing di bank umum sebesar 2,55 persen, dan simpanan rupiah pada BPR dan BPRS sebesar 6,75 persen.
Berikut daftar suku bunga beberapa bank digital terpopuler di Indonesia, mulai dari Blu by BCA, Sea Bank, Bank Jago, hingga Allo Bank.
Baca Juga
Suku Bunga Bank Digital
1. Blu BCA
Blu BCA adalah layanan perbankan yang dikembangkan oleh PT BCA Digital. Saat ini, jika Anda menyetor jumlah dana antara Rp1 juta hingga Rp10 juta dalam bluDeposit selama satu bulan pertama, Anda akan menerima bunga sebesar 3,5 persen dari jumlah tersebut setiap tahunnya.
1 bulan pertama
Jumlah Penempatan | Suku Bunga |
Rp 1.000.000 - Rp 9.999.999 | 3,5% p.a. |
Rp 10.000.000 - Rp 99.999.000 | 3,75% p.a. |
Rp 100.000.000 - Rp 499.999.999 | 4,25% p.a. |
Rp 500.000.000 - Rp 999.999.999 | 4,5% p.a. |
>= Rp 1.000.000.000 | 4,75% p.a. |
Setelah 1 bulan
Jumlah Penempatan | Suku Bunga |
Rp 1.000.000 - Rp 9.999.999 | 3.5% p.a. |
Rp 10.000.000 - Rp 99.999.000 | 3,75% p.a. |
2. SeaBank
Indonesia SeaBank yang sebelumnya bernama PT Bank Kesejahteraan Ekonomi ini kemudian bertransformasi menjadi bank digital usai masuknya Sea Group, induk e-commerce Shopee.
SeaBank menawarkan promo suku bunga tabungan sebesar 6 persen per tahun.
3. Digibank by DBS
Bank DBS merupakan bank asal Singapura yang telah meluncurkan Bank Digital miliknya bernama Digibank pada 2017. Di sini, pihaknya menawarkan suku bunga dari 4,5 persen hingga 5 persen.
Jumlah Penempatan | Suku bunga sesuai tenor* | ||||
1 bulan | 3 bulan | 6 bulan | 9 bulan | 12 bulan | |
IDR 1.000.000 -< IDR 4.999.999 | 4,50% | 4,50% | 4,75% | 5,00% | 5,00% |
IDR 5.000.000 -< IDR 9.999.999 | 4,50% | 4,50% | 4,75% | 5,00% | 5,00% |
IDR 10.000.000 -< IDR 19.999.999 | 4,50% | 4,50% | 4,75% | 5,00% | 5,00% |
IDR 20,000.000 -< IDR 49.999.999 | 4,50% | 4,50% | 4,75% | 5,00% | 5,00% |
IDR 50.000.000 -< IDR 99.999.999 | 4,50% | 4,75% | 5,00% | 5,00% | 5,00% |
IDR 100.000.000 -< IDR 249.999.999 | 4,50% | 4,75% | 5,00% | 5,00% | 5,00% |
IDR 250.000.000 -< IDR 399.999.999 | 4,50% | 4,75% | 5,00% | 5,00% | 5,00% |
IDR 400.000.000 -< IDR 499.999.999 | 4,50% | 4,75% | 5,00% | 5,00% | 5,00% |
>= IDR 500.000.000 | 4,50% | 4,75% | 5,00% | 5,00% | 5,00% |
4. Bank Jago
PT Bank Jago Tbk (ARTO) adalah sebuah bank digital yang berkantor pusat di Jakarta. Perusahaan ini dimiliki oleh salah satu orang terkaya di Indonesia yang merupakan veteran bankir, Jerry Ng.
Pihaknya menawarkan tabungan jangka panjang minimal Rp1juta dengan bunga 5 persen per tahun.
5. Allo Bank
PT Allo Bank Indonesia Tbk (BBHI) adalah bank digital besutan CT Corp. Sebelumnya, bank didirikan dan dikenal dengan nama PT Bank Arta Griya pada 1992.
Kemudian berubah nama pada 1993 menjadi PT Bank Harda Griya yang dikenal dengan sebutan Bank Harda. Per 13 Februari 2023, Allo Bank menawarkan deposito dengan suku bunga mulai 4 persen hingga 6 persen
Nominal Deposito | Suku Bunga (Tahunan atau Per Tahun) | ||||
1 Bulan | 3 Bulan | 6 Bulan | 12 Bulan | 24 Bulan | |
Rp1.000.000 < Rp100.000.000 | 4,00% | 4,00% | 4,00% | 4,00% | 4,00% |
Rp100.000.000 < Rp500.000.000 | 4,00% | 4,25% | 4,25% | 4,25% | 4,25% |
Rp500.000.000 < Rp1.000.000.000 | 4,75% | 5,00% | 5,00% | 5,00% | 5,00% |
≥ Rp1.000.000.000 | 5,75% | 6,00% | 6,00% | 6,00% | 6,00% |