Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

13 Perusahaan Asuransi Raih Penghargaan Bisnis Indonesia

Sebanyak 13 perusahaan asuransi dan perusahaan reasuransi memperoleh penghargaan di ajang Bisnis Indonesia Insurance Award 2014 yang diselenggarakan oleh Harian Bisnis Indonesia di Hotel Sahid, Jakarta, Kamis (20/11/2014).
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Sebanyak 13 perusahaan asuransi dan perusahaan reasuransi memperoleh penghargaan di ajang Bisnis Indonesia Insurance Award 2014 yang diselenggarakan oleh Harian Bisnis Indonesia di Hotel Sahid, Jakarta, Kamis (20/11/2014).

Jenis perusahaan asuransi yang memperoleh penghargaan antara lain asuransi jiwa, asuransi umum, asuransi sosial dan reasuransi. Kategori penghargaan antara lain Best Practices, Best Practices Improvement, Most Reliable dan Most Reliable Improvement.

Dalam pemberian penghargaan tersebut, penghitungan dilakukan oleh tim Bisnis Indonesia Intelligence Unit (BIIU) yang merupakan anak usaha Bisnis Indonesia Group.

Perusahaan yang masuk dalam kategori The Best Practices adalah perusahaan asuransi yang dalam waktu 5 tahun terakhir (2009-2013) dapat mengelola perusahaannya secara efektif dan efisien.

Sementara itu, perusahaan yang masuk dalam kategori The Most Reliable adalah perusahaan yang dalam waktu 5 tahun terakhir (2008-2012) dapat diandalkan pada kondisi apapun oleh seluruh pemangku kepentingannya.

Daftar Perusahaan Peraih Penghargaan

Kategori Best Practice

  • PT Asuransi Jiwa InHealth Indonesia
  • PT Panin Insurance Tbk
  • PT Jasa Raharja
  • PT Reasuransi Internasional Indonesia

Kategori Best Practice Improvement

  • PT Jiwasraya
  • PT AIG Insurance Indonesia
  • PT Taspen
  • PT Reasuransi Nasional Indonesia

Kateogri Most Reliable

  • PT Indolife Pensiontama
  • PT Panin Insurance Tbk
  • PT Asabri
  • PT Reasuransi Nasional Indonesia

Kategori Most Reliable Improvement

  • PT Equity Life Indonesia
  • PT Malacca Trust Wuwungan Insurance
  • PT Taspen
  • PT Tugu Reasuransi Indonesia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yodie Hardiyan
Editor : Sepudin Zuhri
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper