Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank ANZ Indonesia: Laba Tumbuh Tipis 0,2%

PT Bank ANZ Indonesia mencatat perolehan laba bersih sebesar Rp205,930 miliar per Maret 2015.
Bank ANZ. /Bloomberg
Bank ANZ. /Bloomberg

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank ANZ Indonesia mencatat perolehan laba bersih sebesar Rp205,930 miliar per Maret 2015.

Berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasikan perseroan, perolehan laba tersebut hanya bertumbuh 0,2% jika dibandingkan dengan posisi Maret 2014 sebesar Rp205,427 miliar.

Laporan yang ditandatangani Presiden Direktur ANZ Indonesia, Joseph Abraham itu menunjukkan perolehan laba ditopang pendapatan bunga bersih yang mencapai Rp543,546 miliar atau tumbuh 8,44%. Sementara itu, pendapatan komisi dan provisi naik 14,4% menjadi Rp300,532 miliar.

Namun, di sisi lain, ANZ Indonesia juga mencatat kenaikan beban kerugian penurunan nilai aset kredit atau impairment sebesar 36% menjadi Rp258,685 miliar. Kenaikan beban ini menjadi salah satu penyebab perolehan pendapatan perseroan tergerus.

Hingga Maret 2015, ANZ Indonesia menyalurkan kredit sebanyak Rp24,57 triliun atau tumbuh 7,13%. Peningkatan kredit tidak diikuti oleh penghimpunan dana pihak ketiga (DPK) yang mengalami penurunan sebesar 3,9% menjadi Rp23,37%.

Alhasil, rasio pinjaman terhadap simpanan atau loan to deposit ratio (LDR) naik menjadi 100,8% dari posisi Maret 2014 sebesar 94,31%.

Di sisi lain, kendati laba tumbuh stagnan, ANZ Indonesia mencatat kenaikan modal inti sebesar 24% menjadi Rp6,02 triliun.

Dengan kata lain, perseroan telah naik kelas ke bank umum kelompok usaha (BUKU) 3 dari sebelumnya BUKU 2. Kelompok BUKU 3 merupakan kelompok bank dengan modal inti Rp5 triliun - Rp30 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rivki Maulana
Editor : Fatkhul Maskur

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper