Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jamkrida Kaltim Sasar Penjaminan Kredit ke Peternak Unggas

PT Penjaminan Kredit Kalimantan Timur berencana melakukan ekspansi usaha ke sektor peternakan unggas.
Peternakan unggas/disnak.jabarprov.go.id
Peternakan unggas/disnak.jabarprov.go.id

Bisnis.com, SAMARINDA - PT Penjaminan Kredit Kalimantan Timur berencana melakukan ekspansi usaha ke sektor peternakan unggas.

Direktur Utama PT Jamkrida Kaltim Agussohir mengatakan pihaknya sudah melakukan komunikasi dengan dinas peternakan dan asosiasi peternak unggas yang ada di Kaltim.

"Sudah ada komunikasi intensif dengan mereka [peternak unggas], tinggal tunggu hasilnya," katanya, Selasa (16/6/2015).

Agussohir mengungkapkan pihaknya siap memberi penjaminan bank kepada pelaku usaha sektor peternakan Kaltim yang memiliki skala usaha kecil. Nilai penjaminan disesuaikan dengan skala usaha yang dimiliki peternak.

Menurutnya,  sektor peternakan unggas memiliki potensi bisnis yang cukup besar. Hanya saja, akunya, selama ini kalangan perbankan enggan masuk ke sektor ini karena dinilai memiliki resiko yang tinggi.

"Itulah tugas kami, sebagai BUMD, kami harus mengambil posisi yang sulit-sulit itu," jelasnya.

Lebih jauh, Agussohir mengungkapkan tahun ini pihaknya mendapat alokasi dana Rp300 miliar dari Pemprov Kaltim selaku pemegang saham. Dana tersebut untuk mendanai penjaminan kredit UMKM diseluruh Kaltim.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper