Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

RUPSLB Bank Permata: Hanya Ganti Direksi, Belum Bahas Penjualan Saham

Bisnis.com, JAKARTA — PT Bank Permata Tbk. memastikan belum melakukan pembahasan terkait penjualan saham dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang digelar pada hari ini, Selasa (25/9/2018). Rapat umum yang digelar di Jakarta tersebut memiliki agenda tunggal yakni pergantian jajaran direksi.
Jajaran direksi dan komisaris PT Bank Permata Tbk. seusai menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa di Jakarta, Selasa (25/9/2018). RUPSLB hari ini memiliki agenda tunggal yakni pergantian jajaran direksi. (Bisnis/Istimewa)
Jajaran direksi dan komisaris PT Bank Permata Tbk. seusai menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa di Jakarta, Selasa (25/9/2018). RUPSLB hari ini memiliki agenda tunggal yakni pergantian jajaran direksi. (Bisnis/Istimewa)

Bisnis.com, JAKARTA — PT Bank Permata Tbk. memastikan belum melakukan pembahasan terkait penjualan saham dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang digelar pada hari ini, Selasa (25/9/2018).  Rapat umum yang digelar di Jakarta tersebut memiliki agenda tunggal yakni pergantian jajaran direksi. 

Direktur Bank Permata Lea Setianti Kusumawijaya mengatakan, dalam RUPS LB hari ini perseroan resmi mengangkat Djumariah Tenteram sebagai Direktur Perseroan dan Herwin Bustaman sebagai Direktur Unit Usaha Syariah (UUS).

"Hari ini agendanya cuman satu yaitu pergantian direksi. Terkait investor baru, none that we are aware of," katanya, Selasa (25/9/2018).

Lea mengemukakan saat ini perusahaan belum fokus terkait isu penjualan saham. Namun, selanjutnya hal itu dipastikan akan menjadi satu keputusan para pemegang saham.

Pernyataan Lea sekaligus menepis rumor penjualan saham emiten berkode saham BNLI tersebut sebesar 44,56% yang saat ini dimiliki oleh Standard Chartered PLC. Calon pembeli saham tersebut adalah Texas Pacific Group (TPG) dengan Co-Founder Northstar Group Patrick Walujo, menantu dari pengusaha Theodore Permadi Rachmat, salah satu pendiri Astra.

Kongsi antara TPG dan Patrick Walujo dianggap akan berjalan mulus karena ampai dengan kuartal II/2018 PT Astra International Tbk tercatat memiliki komposisi saham yang sama dengan Standard Chartered Bank sebesar 44,56%.

Sementara itu, melalui dua direksi yang baru Bank Permata cukup menaruh harapan yang baik bagi keberlangsungan kinerja perseroan. Djumariah yang resmi diangkat menjadi Direktur Retail Bank Permata ini sebelumnya tercatat memiliki pengalaman di industri perbankan sejak 1987 dan sepanjang kariernya telah menduduki beberapa posisi penting.

Sebelum bergabung di PermataBank, dia bekerja di Standard Chartered Bank (SCB) sejak 2003 dengan menduduki beberapa jabatan. Tak hanya itu, Djumariah juga telah mengecap pengalaman dari beberapa bank, baik bank lokal maupun internasional.

Sementara Herwin Bustaman memulai kariernya di industri perbankan syariah sejak 2005, setelah sebelumnya malang melintang di industri nonperbankan sejak 1995. Saat ini dia menjabat sebagai Head of Shariah Banking di PT Bank Maybank Indonesia Tbk. sejak 2013.

Sebelumnya, Herwin pernah menduduki beberapa jabatan penting di industri perbankan syariah yaitu sebagai SVP & Head of HSBC Amanah di The Hongkong and Shanghai Banking Corporatior (HSBC), Uni Emirat Arab-lndonesia pada 2010 - 2013, Head of Product Management & Proposition di Bank A Bilad, Saudi Arabia pada 2008 - 2010 dan Senior Vice President Heal of Personal Financial Services - HSBC Amanah Syariah di The HSBC, Indonesia pada 2005 - 2008.

Dengan demikian, berikut susunan anggota Direksi PermataBank setelah berakhirnya masa jabatan Wakil Direktur Utama Julian Loong Choon Fong per 1 Oktober 2018 adalah sebagai berikut:

Direktur Utama: Ridha DM Wirakusumah

Direktur Kepatuhan: Dhien Tjahajani

Direktur Independen: Darwin Wibowo

Direktur: Lea Setianti Kusumawijaya

Direktur: Abdy Dharma Salimin

Direktur: Loh Tee Boon

Direktur: Djumariah Tenteram

Direktur Unit Usaha Syariah: Herwin Bustaman

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper