Bisnis.com, JAKARTA – PT Bank Neo Commerce Tbk. atau BNC (BBYB) bersama dengan Prudential Indonesia meluncurkan bancassurance PRUHospital Protection Optima, produk asuransi kesehatan tradisional yang memberikan manfaat santunan harian rawat inap.
Selain santunan harian rawat inap, produk ini memberikan pengembalian premi di akhir masa polis hingga maksimal 110 persen dari total premi yang telah dibayarkan.
Direktur Utama Bank Neo Commerce Tjandra Gunawan mengatakan kemitraan dengan Prudential Indonesia merupakan bentuk komitmen perseroan untuk memberikan layanan one stop financial service serta layanan perbankan digital secara end-to-end.
“Dengan terjalinnya kerjasama dengan Prudential ini merupakan kerjasama pertama BNC dengan perusahaan asuransi di Indonesia,” ujar Tjandra dalam siaran pers, Jumat (25/3/2022).
Tjandra menambahkan emiten bank dengan kode BBYB ini akan terus mengembangkan inovasi produk dan kemitraan guna memberikan pelayanan keuangan inklusif, sekaligus mengoptimalkan layanan digital bagi kemudahan dan kenyamanan nasabah.
Sementara itu, President Director of Prudential Indonesia Michellina Laksmi Triwardhany mengatakan pandemi Covid-19 telah memberikan dampak luar biasa bagi sektor kesehatan di seluruh dunia.
Baca Juga
Menurutnya, dengan semakin tinggi risiko munculnya penyakit-penyakit tidak menular serta meningkatnya biaya rumah sakit, penting bagi masyarakat untuk menyadari perlindungan kesehatan dan finansial jangka panjang.
Terkait dengan produk asuransi tersebut, nasabah dapat melakukan proses pemantauan pembayaran klaim untuk empat pilihan manfaat santunan harian melalui aplikasi digital (Pulse) milik Prudential.
Selain itu, nasabah BNC juga dipermudah dengan PRUFast. Nasabah bersama dengan financial service consultant (FSC) dapat mengisi aplikasi pengajuan asuransi jiwa secara online setelah menerima informasi produk PRUHospital Protection Optima.