Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Profil Fabiola Noralita, Direksi Baru IFG Life dari Jiwasraya

Fabiola Noralita ditetapkan sebagai direktur bisnis individu IFG Life. Entitas asuransi anak usaha BUMN yang berfungsi menyelesaikan kasus Jiwasraya.
Direktur Bisnis Individu PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life) Fabiola Noralita
Direktur Bisnis Individu PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life) Fabiola Noralita

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia alias Indonesia Financial Group (IFG) dan PT Bahana
Kapital Investa, anak perusahaan IFG sekaligus pemegang saham PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life), menetapkan Fabiola Noralita sebagai direktur bisnis individu IFG Life.

Penetapan tersebut sebagaimana tertuang dalam Keputusan Sirkuler Pemegang Saham PT Asuransi Jiwa IFG Nomor: 011/KepSir-PS/BPUI/IX/2022 dan 004/BKI/09/2022. Dalam keputusan sirkuler tersebut disampaikan pula mengenai perubahan nomenklatur pada jabatan direktur kepatuhan, manajemen risiko dan sumber daya manusia menjadi direktur kepatuhan dan manajemen risiko yang saat ini di jabat oleh Eli Wijanti.

Manajemen IFG menyambut baik kehadiran Fabiola Noralita sebagai direktur bisnis individu IFG Life dalam rangka memperkuat pengembangan bisnis baru berbasis asuransi jiwa dan kesehatan di sektor retail yang merupakan salah satu pilar bisnis IFG Life. Pengembangan bisnis ini menyasar pemasaran produk asuransi jiwa melalui kanal agensi, bancassurance yang menjalin kerja sama dengan bank, dan distribusi pemasaran alternatif melalui nasabah korporat existing yang dimiliki IFG Life saat ini.

“IFG Life saat ini terus melakukan pengembangan bisnis yang berorientasi pada konsumen (customer centric) berbasis proteksi, dengan tarif yang kompetitif dan fleksibel sesuai dengan kebutuhan pasar. Kami percaya pengalaman panjang Ibu Fabiola di dunia perasuransian akan berperan besar dalam memajukan IFG Life untuk menembus penetrasi pasar secara lebih luas kedepannya,” ujar Sekretaris Perusahaan IFG Beko Setiawan melalui siaran pers, Kamis (22/9/2022).

Adapun dengan penunjukan ini maka susunan jajaran direksi IFG Life terbaru adalah sebagai berikut:
a. Direktur Utama merangkap Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Keuangan dan Investasi: Harjanto Tanuwidjaja
b. Direktur Kepatuhan dan Manajemen Risiko: Eli Wijanti
c. Direktur Operasional dan Teknologi Informasi: Iskak Hendrawan
d. Direktur Bisnis Individu: Fabiola Noralita

Profil Fabiola 

Lalu bagaimanakah karir Fabiola? Sosok kelahiran Manado ini sebelum ke IFG Life merupakan direksi di Jiwasraya. Peraih gelas Sarjana Ekonomi dari Universitas Udayana Bali merupakan sosok yang telah berkarir lebih dari 25 tahun di bisnis asuransi yakni PT AJ. Sewu New York Life, PT Met Life Sejahtera, PT AIA Indonesia, Head of Sales and Development PT Axa Life Indonesia, Head of Business Development Senior Manager Allianz Life Indonesia dan Vice President Head of Corporate and Group Business BNI Life serta Konsultan Arcadia Consulting and Corporate Training.

Selain di dunia asuransi, Fabiola juga pernah menjabat di dunia perbankan sebagai Vice President Bancassurance serta Vice President untuk Funding and Services di Bank BNI. Selain itu, Beliau aktif sebagai Coach, Trainer dan Speaker pada John Maxwell Certification Program. Jabatan sebelum di Jiwasraya sebagai Direktur Pemasaran di BRI Life.

Sementara itu pada Agustus 2022 lalu, IFG Life telah meluncurkan dua platform digital untuk memberikan pelayanan terbaik kepada nasabahnya, yaitu Life by IFG dan LifeSPACE.

Melalui Life by IFG pemegang polis IFG Life baik yang berasal dari peralihan polis Asuransi Jiwasraya maupun pemegang polis baru dapat mengakses informasi polis dan klaim dengan mudah kapan saja dan di mana saja. Khusus untuk peserta polis IFG Anuitas Prima yang menerima manfaat pensiun setiap bulan dapat melakukan pengkinian data melalui aplikasi ini.

"Begitu pula dengan LifeSPACE sebuah aplikasi yang ditujukan untuk pemegang polis korporasi yang tentunya membutuhkan informasi customized setiap saat," kata Beko.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper