Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dahsyat! Laba 3 Bank BUMN Mampu Lewati 5 Bank Swasta Terbesar

Bank Mandiri, BNI, dan Bank BTN tercatat membukukan laba bersih sebesar Rp46,68 triliun per akhir September 2022.  
Gedung BNI/Istimewa
Gedung BNI/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA – Tiga bank pelat merah yakni PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI), PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BBNI), dan PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. (BBTN) tercatat membukukan laba bersih sebesar Rp46,68 triliun per akhir September 2022.

Ketiga bank ini tergabung dalam Himpunan Bank Milik Negara atau biasa disebut Himbara. Raihan laba tersebut belum memperhitungkan kinerja PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. yang sejauh ini belum merilis laporan keuangan kuartal III/2022.

Perolehan laba bersih dari tiga bank pelat merah ini tercatat melampaui raihan laba bersih yang dibukukan oleh lima bank swasta terbesar di Indonesia dari segi aset.

Kelima bank itu adalah PT Bank Central Asia Tbk., PT Bank CIMB Niaga Tbk., PT Bank OCBC NISP Tbk., PT Bank Pan Indonesia Tbk., dan PT Bank Permata Tbk. Lima bank swasta ini mencatatkan laba bersih Rp40,13 triliun per akhir September 2022.

Jika diperinci, Bank Mandiri mencatatkan raihan laba terbesar senilai Rp30,7 triliun. Jumlah mengalami pertumbuhan sebesar 59,4 persen secara tahunan pada kuartal III/2022.

Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi menyampaikan pertumbuhan laba tersebut merupakan hasil dari strategi baru perseroan yang berfokus pada ekosistem, baik dari sisi pembiayaan maupun pendanaan.

Alhasil, realisasi kredit dari emiten bersandi saham BMRI ini tumbuh 14,28 persen secara year-on-year (yoy) mencapai Rp1.167,51 triliun sampai dengan akhir September 2022. Melampaui capaian pertumbuhan kredit secara industri yang sebesar 11 persen yoy.

“Dalam mendorong penyaluran kredit, kami tetap fokus pada sektor yang prospektif dan merupakan bisnis turunan dari ekosistem segmen wholesale di setiap wilayah,” ujarnya.

Sementara itu, BNI menjadi kontributor kedua perolehan laba Himbara dengan meraup laba bersih sebesar Rp13,7 triliun, naik 76,8 persen secara tahunan. Adapun Bank BTN menyusul dengan raihan laba bersih Rp2,28 triliun atau melesat 50,11 persen yoy.

Dari sisi bank swasta, BCA tercatat menjadi bank swasta di Indonesia dengan raihan laba bersih terbesar yakni Rp29 triliun atau tumbuh 25 persen secara tahunan. Raihan ini diikuti oleh CIMB Niaga yang memperoleh laba bersih Rp3,89 triliun per kuartal III/2022.

Berikut laba bersih 3 bank BUMN dan bank swasta terbesar di Indonesia per September 2022:

Bank Himbara

Laba Bersih Kuartal III/2022

Bank Mandiri (BMRI)

Rp30,7 triliun

BNI (BBNI)

Rp13,7 triliun

BTN (BBTN)

Rp2,28 triliun

Total

Rp46,68 triliun

Bank Swasta

Laba Bersih Kuartal III/2022

BCA (BBCA)

Rp28,96 triliun

CIMB Niaga (BNGA)

Rp3,89 triliun

OCBC NISP (NISP)

Rp2,54 triliun

Bank Panin (PNBN)

Rp2,5 triliun

Bank Permata (BNLI)

Rp2,24 triliun

Total

Rp40,13 triliun

Sumber: Laporan keuangan kuartal III/2022, Bisnis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dionisio Damara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper