Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Cari Tahu Perbedaan Nasabah Prioritas dan Nasabah Biasa

Istilah nasabah prioritas sering digunakan dalam industri perbankan. Berikut penjelasan beda nasabah prioritas dan nasabah biasa.
Nasabah prioritas banking mengamati kain batik yang dipajang saat peresmian fasilitas Mandiri Private Lounge di Plaza Bapindo, Jakarta, Senin (25/9)./JIBI-Abdullah Azzam
Nasabah prioritas banking mengamati kain batik yang dipajang saat peresmian fasilitas Mandiri Private Lounge di Plaza Bapindo, Jakarta, Senin (25/9)./JIBI-Abdullah Azzam

Keuntungan Nasabah Prioritas

Selain itu, nasabah prioritas memiliki sejumlah keuntungan antara lain:

- Layanan Khusus
Manfaat pertama dari nasabah prioritas adalah tidak perlu lagi mengantri karena pihak bank menyediakan petugas khusus pelanggan golongan ini. Selain itu, pihak dari instansi juga dapat bekerja lebih cepat dan responsif dalam melayani permintaan nasabah prioritas.

- Promo Suku Bunga
Fasilitas yang paling menguntungkan bagi nasabah adalah mempunyai kesempatan untuk memperoleh suku bunga lebih rendah.

Rate suku bunga ini berlaku untuk berbagai macam skema pinjaman, mulai dari kredit kendaraan bermotor (KKB), kredit tanpa agunan (KTA), kredit pemilikan rumah (KPR), dan lain sebagainya.

- Personal Banker sebagai Penasehat Keuangan
Manfaat selanjutnya bagi nasabah adalah akan dipermudah untuk melakukan konsultasi terkait masalah keuangannya, mulai dari perencanaan investasi, program asuransi (bancassurance), hingga dana pensiun.

- Kemudahan Perjalanan
Selanjutnya, keistimewaan layanan bagi nasabah adalah mampu memberikan akses masuk ke executive airport lounge secara gratis. Nasabah prioritas juga akan mendapatkan berbagai macam diskon khusus ketika berada di restoran, pusat perbelanjaan, dan juga hotel.

- Peringatan Hari Ulang Tahun
Keuntungan selanjutnya yang bisa diperoleh nasabah prioritas adalah pengiriman hadiah-hadiah khusus sebagai peringatan hari ulang tahun nasabah, mulai dari promo dan diskon pada merchant-merchant tertentu, hingga kupon undian bernilai tinggi.

Halaman
  1. 1
  2. 2
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper