Single Sign On Access: QLola by BRI Permudah Transaksi Bisnis

Bank BRI terus berinovasi melalui berbagai bentuk layanan, seperti Integrated Solution Platform yaitu QLola by BRI
Foto : Single Sign On Access: QLola by BRI Permudah Transaksi Bisnis
Foto : Single Sign On Access: QLola by BRI Permudah Transaksi Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA - Bank BRI terus berinovasi melalui berbagai bentuk layanan, seperti Integrated Solution Platform yaitu QLola by BRI.

Beberapa segmen wholesale memiliki prospek positif seiring dengan pulihnya perekonomian, dan bangkitnya korporasi-korporasi besar di tanah air. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI), bank pelat merah ini terus berinovasi melalui berbagai bentuk layanan, seperti Integrated Solution Platform yaitu QLola by BRI.

Melansir laman resmi bri.co.id, QLola by BRI adalah sebuah produk inovasi yang berupa Integrated Corporate Solution ditujukan untuk memudahkan nasabah dalam melakukan akses ke berbagai produk dan layanan BRI hanya dengan satu kali log in atau Single Sign On Access yang dapat menciptakan transaksi bisnis mudah dan praktis.

QLola by BRI hadir dengan mengintegrasikan berbagai fitur unggulan seperti Cash Management, Trade Finance, Foreign Exchange, Investment Services, Supply Chain Management, Financial Dashboard, dan layanan lainnya yang bisa mengoptimalkan kegiatan bisnis nasabah.

Manfaat Single Sign-On Access pada QLola by BRI

Dengan sistem Single Sign-On Access, para nasabah tidak perlu mengingat banyak username dan password. Nasabah hanya butuh mengingat satu kredensial untuk melakukan sekali proses autentikasi. Setelahnya, para nasabah akan mendapatkan izin akses terhadap semua layanan aplikasi yang tersedia di dalam Qlola by BRI.

Di era digital saat ini, tidak dapat dipungkiri bahwa kehadiran platform telah membantu produktivitas para penggunanya. Namun, kehadiran platform yang semakin banyak membuat proses login dan autentikasi semakin rumit. Permasalahan ini dapat diatasi dengan Single Sign-On Access, sebuah sistem autentikasi terhadap para nasabah melalui Qlola by BRI.

Sistem Single Sign-On Access tentu dapat digunakan oleh berbagai kalangan mulai dari perusahaan kecil maupun besar. Perusahaan besar dapat menggunakan single sign on access untuk akses ke sistem internal dan software yang digunakan.  

Semua kemudahan dalam mengelola dan memantau perkembangan bisnis dengan Single Sign-On Access, sebuah sistem autentikasi terhadap para nasabah melalui QLola by BRI.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Media Digital
Editor : Media Digital
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

# Hot Topic

Rekomendasi Kami

Foto

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper