Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Tugu Mandiri Raup Premi 73% dari Target

Sepanjang Januari-Agustus, PT Asuransi Jiwa Tugu Mandiri telah mengumpulkan premi senilai Rp176 miliar, atau 73% dari target tahun ini.
Wan Ulfa Nur Zuhra
Wan Ulfa Nur Zuhra - Bisnis.com 12 Oktober 2014  |  19:25 WIB
Tugu Mandiri Raup Premi 73% dari Target

Bisnis.com, JAKARTA — Sepanjang Januari-Agustus, PT Asuransi Jiwa Tugu Mandiri telah mengumpulkan premi senilai Rp176 miliar, atau 73% dari target tahun ini.

Pjs Direktur Utama Tugu Mandiri Fauzi Arfan mengatakan, perolehan premi hingga Agustus tersebut mengalami pertumbuhan lebih dari 20% dibandingkan periode yang sama tahun lalu. “Kami optimis mencapai target sampai akhir tahun ini,” ujarnya. Sampai akhir tahun, Tugu Mandiri menargetkan perolehan premi senilai Rp240 miliar.

Fauzi menjelaskan, dari total premi yang dikumpulkan hingga Agustus tersebut, lebih dari separuhnya datang dari produk asuransi jiwa. Sedangkan sisanya, dikontribusikan produk asuransi kesehatan. Dari jenisnya, produk tradisional masih sangat mendominasi dibandingkan unit link. Dia menyebutkan, porsi produk tradisional mencapai 95%, sedangkan sisanya diisi oleh unit link.

Saat ini, sambung Fauzi, Tugu Mandiri memiliki satu produk unit link dengan 15 perlindungan tambahan (rider). “Sekarang sih kami belum berencana menambah produk unit link, karena masih bisa dikembangkan dengan rider-rider yang ada,” ungkapnya.

Fauzi mengamini bahwak pihaknya berencana meluncurkan produk-produk yang akan memberi peluang lebih besar untuk menggaet nasabah non-captive juga nasabah ritel. Dalam waktu dekat, pihaknya akan meluncurkan satu produk pendidikan. “Saat ini kami masih menunggu izin produk dari OJK,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

asuransi jiwa tugu mandiri
Editor : Martin Sihombing

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    back to top To top