Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BPD Sumut akan Terbitkan Kartu Debet

PT Bank Pembangunan Daerah Sumatera Utara (Bank Sumut) tahun ini berencana akan meluncurkan kartu debit untuk menunjang aktivitas perbankan para nasabahnya.
Ilustrasi/www.udku.com.au
Ilustrasi/www.udku.com.au

Bisnis.com, JAKARTA –  PT Bank Pembangunan Daerah Sumatera Utara (Bank Sumut) tahun ini berencana akan meluncurkan kartu debit untuk menunjang aktivitas perbankan para nasabahnya.

Direktur Utama BPD Sumut  Eddie Rizliyanto menyampaikan perseroan akan meluncurkan kartu debit demi memenuhi permintaan nasabah yang dipastikan akan lebih mudah apabila kartu debit telah tersedia.

“Rencananya kami akan mengeluarkan kartu debit ini sesuai dengan RBB [Rencana Bisnis Bank] yang telah kami ajukan ke OJK [Otoritas Jasa Keuangan] yakni semester II,” ujarnya saat dihubungi Bisnis, Selasa (14/3).

Eddie menambahkan bahwa untuk sementara kartu debit ini akan diluncurkan hanya sebanyak 15.000 keping kartu debit dan tidak menutup kemungkinan kedepannya perseroan akan melakukan penambahan.

Sementara, kartu debit ini nantinya ditujukan kepada nasabah eksisting BPD Sumut. Eddie menuturkan bahwa perseroan lebih memprioritaskan peluncuran kartu debit karena merupakan permintaan nasabah dibandingkan dengan meluncurkan kartu kredit yang sampai saat ini masih berupa perencanaan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper