Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ammana Fintek Gandeng BNI Syariah Perkuat Layanan

Perusahaan tekfin Ammana Fintek Syariah kerja sama dengan PT Bank BNI Syariah sebagai implementasi program perseroan yang berkaitan dengan aspek Know Your Customer atau KYC.
Financial Technology (Fintech)./channelasia
Financial Technology (Fintech)./channelasia

Bisnis.com, JAKARTA — Perusahaan tekfin P2P lending syariah pertama di Indonesia dan terdaftar di OJK, Ammana Fintek Syariah melakukan kerja sama dengan PT Bank BNI Syariah sebagai implementasi program perseroan yang berkaitan dengan aspek Know Your Customer atau KYC.

CEO & Founder Ammana Fintek Syariah Lutfi Adhiansyah mengatakan dengan kemitraan bersama BNI Syariah implementasi program Ammana yang berkaitan dengan aspek KYC, fasilitasi esscrow account dan virtual account, pemanfaatan RDL (Rekening Dana Lender) melalui BNI Syariah dapat dioptimalkan untuk memperkuat layanan Ammana.

Menurutnya, dengan kemitraan strategis ini akan terbuka berbagai potensi kemitraan yang luas antara Ammana, para mitra kerjanya dan juga dengan keluarga besar BNI Syariah baik yang tergabung dalam komunitas karyawan ataupun dengan para nasabah BNI Syariah yang ingin mendukung kemajuan UMKM Halal di Indonesia.

"Kehadiran Ammana yang telah menjadi solusi pendanaan bersama syariah bersama sekitar 20.000 orang lendernya untuk mendukung sekitar 2.000 pelaku UMKM di 32 wilayah pada 11 provinsi dapat menjadi Inspirasi perluasan manfaat fintech kepada seluruh masyarakat dan juga nasabah perbankan yang berniat memproduktifkan dana investasinya secara syariah," katanya melalui siaran pers, Senin (25/3/2019).

Pimpinan BNI Syariah Kantor Cabang Benhil Jakarta Pusat Asep Mulyadi mengatakan BNI Syariah sangat mendukung semangat kemajuan Ammana dengan layanan fintech syariahnya yang mampu menyatukan berbagai komunitas sebagai pendorong kemajuan UMKM, baik itu komunitas para Investor maupun komunitas para pelaku UMKM atau para lembaga keuangan keuangan mikro syariah yang menaunginya.

Adapun penandatanganan PKS antara Ammana dengan Bank BNI Syariah turut disaksikan oleh Bapak Arison Hendry, Direktur Utama INKOPSYAH (Induk Koperasi Syariah) dan Bapak Abdy Irawan , Direktur Eksekutif INKOSINA (Induk Koperasi Syariah Indonesia).

Inkopsyah dan Inkosina merupakan mitra kerja Ammana yang menaungi ratusan BMT / LKMS (Lembaga Keuangan Mikro Syariah) diseluruh Indonesia . Anggota INKOPSYAH diseluruh Indonesia sudah mencapai 354 BMT / Lembaga Keuangan Mikro Syariah Primer. Sedangkan INKOSINA sendiri sudah membina lebih dari 200 BMT / Lembaga Keuangan Mikro Syariah Primer

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Miftahul Ulum

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper