Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Akuisisi Bank Permata, Bangkok Bank Pertahankan Entitas BNLI

Dalam proposal rencana pengambilalihan Bank Permata oleh Bangkok Bank ditargetkan rampung 3 Mei 2020.
Nasabah bertransaksi di banking hall Bank Permata, di Jakarta, Kamis (27/6/2019)./Bisnis-Felix Jody Kinarwan
Nasabah bertransaksi di banking hall Bank Permata, di Jakarta, Kamis (27/6/2019)./Bisnis-Felix Jody Kinarwan

Bisnis.com, JAKARTA - Pengambilalihan Bank Permata (BNLI) oleh Bangkok Bank diperkirakan rampung 3 Mei 2020.

Dalam ringkasan rencana pengambilalihan 89,12 persen saham PT Astra Internasional Tbk., dan Standard Chartered Bank (SCB) di Bank Permata (BNLI) oleh Bangkok Bank Public Company Limited (Bangkok Bank) pada Senin (2/3/2020) ini akan dilaksanakan sejumlah langkah untuk memuluskan rencana aksi.

Jadwal indikatif yang diajukan ke OJK, yakni permohonan pengajuan agenda rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) kepada OJK pada 10 Maret 2020. Sementara hari terakhir jangka waktu tunggu untuk penyampaian keberatan kreditur dilaksanakn16 Maret 2020. Sedangkan pelaksanaan RUPSLB pada 24 April 2020.

Dalam ringkasan ini juga disebutkan persetujuan OJK dan uji kemampuan dan kepatutan sebagai pemegang saham sebagai pengendali baru diperkirakan akan dilakukan 29 April 2020.

Bangkok Bank dalam rencana pengambilalihan juga menyebutkan tidak ada maksud untuk mengubah anggaran dasar Bank Permata sebagai bagian dari pengambilalihan yang diusulkan. Dengan begitu dapat diartikan dalam rencana ini perusahaan tetap mempertahankan keberadaan Bank Permata sebagai entitas di Indonesia.

Demikian juga dengan hubungan dengan karyawan, dalam prospektus disebutkan tujuan Bangkok Bank bukan untuk melakukan pemutusan hubungan kerja sebagai bagian dari pengambilalihan yang diusulkan. Meski begitu Bangkok Bank sewaktu-waktu dapat mengangkat anggota direksi dan dewan komisaris.

Bangkok Bank akan menggunakan dana internal untuk merampungkan aksi korporasi ini. Selanjutnya Bank Permata akan didorong menjadi bank dengan skala regional.

TindakanTanggal Selesai
Pemberitahuan OJK bahwa pengambilalihan yang diusulkan dapat dilanjutkan28 Februari 2020

Pengumuman ringkasan rancangan pengambilalihan  dalam suatu surat kabar. 

Pengumuman tertulis mengenai pengambilalihan yang diusulkan kepada karyawan

2 Maret 2020
Pengajuan agenda RUPSLB kepada OJK10 Maret 2020
Hari terakhir jangka waktu tunggu untuk penyampaian keberatan kreditur16 Maret 2020
Pengumuman RUPSLB dalam suatu surat kabar17 Maret 2020
Hari terakhir jangka waktu tunggu untuk penyampaian keberatan para pemegang saham minoritas26 Maret 2020
Pemanggilan RUPSLB1 April 2020
Pelaksanaan RUPSLB 23 April 2020
Pengajuan ke OJK mengenai pendaftaran persetujuan pengambilalihan bank24 April 2020
Hasil RUPS akan diumumkan dalam suatu surat kabar, situs Bank Permata, dan situs web Bursa Efek Indonesia 27 April 2020
Perkiraan diterimanya persetujuan OJK dan uji kemampuan dan kepatutan sebagai suatu pemegang saham pengendali baru29 April 2020
Penandatanganan akta pengambilalihan Bank Permata, bergantung pada diterimanya persetujuan OJKMinggu dimulai dari 3 Mei 2020
Penyerahan pemberitahuan perubahan pemegang saham kepada MenkumHamMinggu dimulai dari 3 Mei 2020
Perkiraan diterimanya penerimaan pemberitahuan MenkumHAM yang mengkonfirmasi telah diterimanya akta pengambilalihanMinggu dimulai dari 3 Mei 2020

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Anggara Pernando
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper