Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

OCBC NISP Lunasi Obligasi Rp342 Miliar Hari Ini

Hal itu disampaikan Direktur OCBC NISP Hartati dalam laporan pembayaran efek bersifat utang pada 6 Juli 2021 kepada OJK.
Petugas berbincang dengan nasabah di kantor cabang PT Bank OCBC NISP Tbk di Jakarta, Senin (20/4/2020). Bisnis/Dedi Gunawan
Petugas berbincang dengan nasabah di kantor cabang PT Bank OCBC NISP Tbk di Jakarta, Senin (20/4/2020). Bisnis/Dedi Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank OCBC NISP Tbk. melakukan pelunasan pokok dan bunga Obligasi Berkelanjutan III Tahap I Tahun 2018 senilai total Rp348 miliar pada hari ini, Selasa (6/7/2021).

Hal itu disampaikan Direktur OCBC NISP Hartati dalam laporan pembayaran efek bersifat utang pada 6 Juli 2021 kepada OJK.

Dia menjelaskan transaksi tersebut untuk memenuhi kewajiban emiten sebagaimana tercantum dalam Perjanjian Perwaliamanatan Obligasi Berkelanjutan III Bank OCBC NISP Tahap I Tahun 2018 dengan tingkat bunga tetap.

Nilai efek bersifat utang yang dilunasi yakni Obligasi Berkelanjutan III Bank OCBC NISP Tahap I Tahun 2018 dengan tingkat bunga tetap seri C sebesar Rp342 miliar.

Jumlah pelunasan senilai total Rp348,63 miliar. Angka tersebut terdiri dari pelunasan obligasi sebesar Rp342 miliar dan bunga (gross) obligasi sebesar Rp6,63 miliar.

Perseroan menggunakan sumber pendanaan dari internal untuk pelunasan tersebut.

"Sehubungan dengan telah dilakukannya pelunasan obligasi oleh emiten kepada pemegang obligasi, maka seluruh kewajiban pokok Obligasi Berkelanjutan III Bank OCBC NISP Tahap I tahun 2018 dengan tingkat bunga tetap telah dilunasi oleh perseroan," terangnya dalam pengumuman di Bursa, Selasa (6/7/2021).

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper