Bisnis.com, JAKARTA - Bank Indonesia (BI) akan melanjutkan komitmennya untuk berpartisipasi dalam pendanaan APBN 2022.
“BI berkomitmen berpartisipasi dalam pendanaan APBN dalam jumlah yang besar,” kata Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo, Rabu (24/11/2021).
Perry mengatakan, pada 2020 BI telah berkontribusi dalam pendanaan APBN melalui pembelian Surat Berharga Negara (SBN) sebesar Rp473,4 triliun berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) I dan II.
Sepanjang 2021, BI mencatat telah melakukan pembelian SBN sebesar Rp143,3 triliun berdasarkan SKB I dan Rp215 triliun untuk penanganan di bidang kesehatan dan kemanusiaan berdasarkan SKB III.
Sementara, pada 2022, BI akan kembali melakukan pembelian SBN sebesar Rp224 triliun berdasarkan SKB III. “Dengan pendanaan BI, pemerintah dapat memfokuskan APBN untuk pemulihan ekonomi,” jelasnya.
Adapun, pada 2022, Perry mengatakan kebijakan moneter bank sentral akan diarahkan untuk menjaga stabilitas, seiring dengan risiko meningkatnya tekanan instabilitas pasar keuangan global dari normalisasi kebijakan moneter the Fed dan sejumlah negara maju.
Baca Juga
Normalisasi kebijakan moneter akan dilakukan secara sangat hati-hati dan terukur agar tidak mengganggu proses pemulihan ekonomi nasional.
Kebijakan makroprudensial pun akan diarahkan tetap longgar, bahkan diperluas untuk mendorong kredit dan pembiayaan perbankan pada sektor-sektor prioritas dan UMKM guna percepatan pemulihan ekonomi nasional, sekaligus menjaga stabilitas sistem keuangan dan mengembangkan ekonomi dan keuangan hijau.