Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Cara Menggunakan BCA PayLater, Limit hingga Rp20 Juta

Berikut adalah cara menggunakan BC PayLater yang memiliki limit hingga Rp20 juta.
Paylater BCA/bca.co.id
Paylater BCA/bca.co.id

Bisnis.com, JAKARTA - Berikut adalah cara menggunakan BCA PayLater yang memiliki limit hingga Rp20 juta.

Paylater BCA merupakan fasilitas kredit yang dapat digunakan sebagai alternatif pembayaran melalui scan QRIS di aplikasi myBCA. Pembayaran kembalinya dapat dicicil dengan pilihan jangka waktu.

Dilansir dari situs resminya pada Minggu, 14 Januari 2024, limit kredit yang ditawarkan oleh BCA Paylater ini hingga Rp 20.000.000,00 dengan mekanisme revolving.

Untuk menggunakannya, kamu bisa mengikuti tutorial berikut ini:

1. Registrasi BCA Paylater

  • Masuk ke myBCA, pilih menu Paylater
  • Baca Info Produk lalu klik Aktifkan
  • Input foto e-KTP
  • Konfirmasi e-KTP & NIK
  • Input foto Tanda Tangan
  • Lengkapi Informasi Lainny
  • Konfirmasi dengan klik Aktifkan
  • Input PI
  • Pengajuan aktivasi diproses maks. 24 jam

2. Setelah registrasi

Setelah melakukan registrasi, pada dasarnya paylater BCA kamu sudah siap digunakan untuk membeli barang yang kamu inginkan dengam cara dicicil.

Sementara jika kamu hendak menonaktifkan BCA Paylater, maka caranya adalah sebagai berikut:

  • Masuk ke menu Akun Saya, pilih Kontrol Akun dan klik Perubahan Status Paylater. Geser button hingga berwarna abu
  • Konfirmasi dengan centang syarat & ketentuan
  • Masukkan PIN Transaksi
  • Metode pembayaran Paylater BCA berhasil dinonaktifkan

3. Cara transaksi Paylater BCA di myBCA:

  • Masuk ke myBCA, pilih menu QRIS
  • Scan QRIS dari merchant
  • Pilih Sumber Dana, lalu klik Paylater
  • Masukkan nominal dan pilih tenor pembayaran
  • Konfirmasi transaksi
  • Input PIN
  • Transaksi berhasil
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper