Dian juga mengatakan kinerja bank asing masih berpotensi moncer pada tahun ini dengan mengandalkan keunggulannya. Dengan menjual lini bisnisnya pada 2023, bank asing pun akan lebih fokus.
"Pergeseran fokus tidak hanya mencerminkan strategi adaptasi bank asing terhadap kondisi pasar, tetapi juga potensial untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas layanan perbankan yang mereka tawarkan di Indonesia," tuturnya.
Sebelumnya, Senior Faculty Lembaga Pengembangan Perbankan Indonesia (LPPI) Amin Nurdin juga mengatakan dengan adanya aktivitas penjualan lini bisnis bank-bank asing ini, sebenarnya arah bisnis bank asing malah akan semakin jelas.
"Segmen komersial dan korporasi milik bank asing akan lebih berkembang, termasuk institusional banking. Kemudian, karena mereka [bank asing] akan fokus di bisnis tersebut, jadinya bisa prospektif dan menyaingi bisnis [institutional banking] bank dalam negeri," tutur Amin.