Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kurs Dolar AS dan Ringgit ke Rupiah di BCA, BRI, Mandiri dan BNI Awal Pekan (5/8)

Simak kurs rupiah terhadap dolar AS dan ringgit hari ini, Senin(5/8/2024) di BNI, BCA, BRI, dan Bank Mandiri.
Karyawan menghitung uang rupiah di salah satu kantor cabang PT Bank KEB Hana Indonesia (Hana Bank) di Jakarta, Kamis (25/7/2024). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Karyawan menghitung uang rupiah di salah satu kantor cabang PT Bank KEB Hana Indonesia (Hana Bank) di Jakarta, Kamis (25/7/2024). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat dibuka menguat pada perdagangan awal pekan ini, Senin (5/8/2024). Sementara itu nilai tukar ringgit Malaysia berdasarkan data Bloomberg berada pada level 4.436 pada pukul 09.25 WIB.

Berdasarkan data Bloomberg, rupiah dibuka menguat 0,23% atau 38 poin ke level Rp16.162. Sementara itu, indeks dolar AS terpantau melemah 0,16% ke level 103,04.

Sementara itu, beberapa mata uang kawasan Asia Pasifik dibuka cenderung menguat. Di antaranya adalah yen Jepang yang naik 0,90%, dolar Hong Kong naik 0,27%, won Korea Selatan naik 0,09% persen, dan yuan China menguat 0,26%.

Mata uang lainnya yang dibuka menguat adalah dolar Singapura menguat 0,20%, ringgit Malaysia 1,35%, dan baht Thailand yang dibuka menguat 0,20%. Rupee India menjadi satu-satunya mata uang yang dibuka melemah pagi ini, dengan turun 0,03%.

DIrektur Laba Forexindo Berjangka Ibrahim Assuaibi memperkirakan mata uang rupiah akan ditutup menguat di rentang Rp16.160-Rp16.230 pada perdagangan hari ini. 

Ibrahim menuturkan fokus pasar saat ini tertuju pada data non-farm payroll sebagai isyarat lebih lanjut tentang ekonomi AS. Pasar tenaga kerja yang mendingin semakin mendorong prospek penurunan suku bunga oleh The Fed. 

Selain itu menurutnya pasar juga mencermati perkembangan tensi geopolitik di Timur Tengah yang kian memanas, serta keputusan Bank Sentral Jepang (BoJ) yang menaikkan suku bunga sebesar 15 basis poin dan mengatakan berencana untuk menaikkan suku bunga lebih lanjut tahun ini.

Dia menjelaskan indeks manajer pembelian AS yang lemah dan data pasar tenaga kerja meningkatkan kekhawatiran atas perlambatan ekonomi, serta pemotongan suku bunga pada September oleh Federal Reserve berpotensi terlambat bagi ekonomi untuk mencapai soft landing. 

"Data yang lemah juga muncul setelah Federal Reserve menandai potensi penurunan suku bunga pada September, yang membuat pasar hampir sepenuhnya memperkirakan 25 basis poin pada bulan tersebut," ujarnya dalam riset, Jumat (2/8/2024). 

Lalu, berapa kurs dolar AS dan ringgit Malaysia di BCA, BRI, Bank Mandiri, dan BNI hari ini, Senin (5/8/2024)?

Kurs Jual Beli Dolar AS dan Ringgit Malaysia di BCA Hari Ini

PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) pada pukul 09.08 WIB menetapkan harga beli dolar AS sebesar Rp16.135 dan harga jual sebesar Rp16.155 berdasarkan e-rate. Lalu, berdasarkan bank notes, BCA pada pukul 08.06 WIB menetapkan harga beli sebesar Rp16.025 per dolar AS dan harga jual sebesar Rp16.325 per dolar AS. 

Nilai tukar ringgit Malaysia terhadap rupiah di BCA untuk e-rate berada dalam rentang RpRp3.627 untuk beli dan Rp3.648 kurs jual. Sedangkan kurs ringgit Malaysia untuk TT Counter, BCA menetapkan nilai tukar Rp3.605 untuk beli dan Rp3.697 untuk jual. 

Kurs Jual Beli Dolar AS dan Ringgit Malaysia di BRI Hari Ini

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. menetapkan harga beli dan harga jual dolar AS pada pukul 09.06 WIB masing-masing sebesar Rp16.140 dan Rp16.165 untuk e-rate. Kemudian BRI menetapkan harga beli TT counter sebesar Rp16.100 per dolar AS dan harga jual sebesar Rp16.250 per dolar AS. 

Sementara itu, BRI menetapkan harga beli ringgit Malaysia sebesar Rp3.623 dan harga jual sebesar Rp3.655 berdasarkan e-rate. Kurs ringgit Malaysia di BRI hari ini untuk TT Counter adalah Rp3.458 untuk beli dan Rp3.848 untuk kurs jual. 

Kurs Jual Beli Dolar AS dan Ringgit Malaysia di Bank Mandiri Hari Ini

 PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI) pada pukul 09.22 WIB menetapkan harga beli dolar AS sebesar Rp16.140 dan harga jual sebesar Rp16.160 berdasarkan e-rate. 

Selanjutnya, kurs ringgit Malaysia untuk beli berdasarkan special rate berada pada level Rp3.631 dan jual Rp3.649

Kurs Jual Beli Dolar AS dan Ringgit Malaysia di BNI Hari Ini

Adapun, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BBNI) menetapkan harga beli dan jual dolar AS untuk e-rate pada pukul 09.20 WIB masing-masing sebesar Rp16.105 dan Rp16.235. Untuk bank notes BNI menetapkan harga beli dolar AS sebesar Rp16.010 per dolar AS dan harga jual sebesar Rp16.310 per dolar AS.

Sedangkan special rate di BNI untuk kurs ringgit Malaysia adalah Rp3.587 untuk beli dan Rp3.613 untuk jual. Lalu, dari sisi bank notes masing-masing harga beli dan harga jual untuk kurs ringgit Malaysia sebesar Rp3.297 dan Rp3.857

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper