Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Komitmen Pembiayaan PT SMI Sentuh Rp147,38 Triliun per Kuartal III/2024

Per kuartal III/2024, PT SMI mencatatkan komitmen Rp147,38 triliun yang disalurkan kepada berbagai jenis pembiayaan.
Logo PT Sarana Multi Infrastruktur.
Logo PT Sarana Multi Infrastruktur.

Bisnis.com, BALI - PT Sarana Multi Infrastruktur (Persero) hingga kuartal III/2024 telah mencatatkan komitmen pembiayaan sebesar Rp147,38 triliun yang disalurkan kepada berbagai jenis pembiayaan.

Direktur Utama PT SMI Reynaldi Hermansjah menjelaskan sebagian besar komitmen pembiayaan tersebut diberikan kepada pembiayaan badan usaha sebesar Rp82,38 triliun.

"Yang kedua pembiayaan pemerintah daerah. Ke depan kami akan lebih memaksimalkan pembiayaan pemda dalam konteks agar Indonesia secara keseluruhan punya tingkat pembangunan infrastruktur yang merata di Indonesia Timur sampai Barat," kata Reynaldi saat media gathering PT SMI di Bali, Selasa (10/12/2024).

Pembiayaan terbesar ketiga adalah pembiayaan syariah sebesar Rp14,94 triliun, disusul penerusan pinjaman sebesar Rp6,72 triliun dan pembiayaan untuk penyertaan modal sebesar Rp4,35 triliun.

Reynaldi menjabarkan, sebaran pembiayaan yang dilakukan PT SMI dalam periode Januari-September 2024 tersebut didominasi di Pulau Jawa dan Pulau Sulawesi. Dia mengatakan PT SMI ke depan berkomitmen untuk pemerataan pembiayaan hingga Indonesia Timur.

"Sebarannya seakan-akan di Jawa dan Sumatera karena memang kepadatan penduduk juga lebih banyak di Pulau Jawa. Namun, ke depan kita akan buat lebih merata exposure kami baik di Indonesia Tengah dan Indonesia Timur," katanya.

Sementara bila dibedah berdasarkan sektor pembiayaan, dua sektor terbesar yang mendapat pembiayaan dari PT SMI di periode ini adalah sektor jalan tol dengan presentase mencapai 28% dan multi-sektor sebesar 24%.

"Sektor ketiga adalah ketenagalistrikan mencapai 19%. Ketenagalistrikan sebagian besar ini di energi berkelanjutan," pungkasnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper