Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank Digital Hibank Cetak Laba Bersih Rp131,79 Miliar pada 2024

Bank digital Hibank memperoleh laba bersih Rp131,79 miliar pada 2024, dengan pendapatan bunga bersih tumbuh 23% dan pendapatan berbasis komisi tumbuh 78,5%.
Logo bank digital milik BNI, hibank. / Istimewa
Logo bank digital milik BNI, hibank. / Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA — PT Bank Hibank Indonesia mencetak laba bersih sebesar Rp131,79 miliar pada 2024, meningkat 1,24% secara tahunan (year on year/YoY) dari Rp130,18 miliar pada 2023.

Pertumbuhan laba bank digital besutan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BBNI) ini ditopang oleh kenaikan pendapatan bunga bersih sebesar 23,01% (YoY) menjadi Rp645,12 miliar. Pendapatan berbasis komisi Hibank juga tumbuh 78,55% (YoY) menjadi Rp9,38 miliar pada tahun lalu.

Kendati demikian, kerugian penurunan nilai aset keuangan (impairment) Hibank naik tipis 3,44% YoY menjadi Rp35,23 miliar pada 2024 dibanding Rp34,06 miliar pada 2023.

Dari sisi intermediasi, penyaluran kredit Hibank meningkat 75,32% secara tahunan, dari Rp6,02 triliun menjadi Rp10,55 triliun. Aset bank pun tumbuh 21,92% (YoY) dari Rp14,6 menjadi Rp17,80 triliun.

Sementara itu, rasio kredit bermasalah atau non-performing loan (NPL) gross membaik ke level 0,81% dari 1,19%, dan NPL net turun menjadi 0,04% dari 0,14% pada periode yang sama.

Hibank juga menghimpun simpanan atau dana pihak ketiga (DPK) sebesar Rp12,64 triliun, tumbuh 33,09% dari Rp9,5 triliun. Kontribusi utama berasal dari giro yang naik 72,49% menjadi Rp4,43 triliun, meskipun tabungan turun 14,18% (YoY) ke level Rp839,85 miliar.

Dengan demikian, dana murah atau current account saving account (CASA) naik menjadi Rp5,27 triliun, dengan komposisi CASA mencapai 37,31% dari total DPK.

Terkait rasio kinerja lainnya, net interest margin (NIM) Hibank sedikit tergerus menjadi 4,36% dari 4,46%. Return on asset (ROA) pun turun ke level 1,05% dari 1,29%, selagi return on equity (ROE) justru naik menjadi 3,11% dari sebelumnya 2,98%.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper