Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kartu Kredit BNI-Chelsea Tumbuh 80,4% Kuartal I/2014

Perkembangan bisnis kartu kredit co branding antara PT Bank Negara Indonesia Tbk. (BNI) dan Chelsea terus menunjukkan tren positif. Hingga kuartal I/2014, jumlah kartu BNI-Chelsea mencapai 187.181 kartu, tumbuh 80,4% dibandingkan dengan posisi pada periode sama tahun lalu sebanyak 103.736 kartu.

Bisnis.com, JAKARTA – Perkembangan bisnis kartu kredit co branding antara PT Bank Negara Indonesia Tbk. (BNI) dan klub sepakbola Chelsea terus menunjukkan tren positif.

Hingga kuartal I/2014, jumlah kartu BNI-Chelsea mencapai 187.181 kartu, tumbuh 80,4% dibandingkan dengan posisi pada periode sama tahun lalu sebanyak 103.736 kartu.

Jumlah kartu co-branding yang beredar terutama didominasi oleh kartu debet, yang mencapai 148.355 kartu hingga akhir Maret 2014. Pada periode yang sama, kartu kredit co-branding yang beredar tercatat sebanyak 39.058 kartu.

Adapun, jumlah transaksi kartu debet co-branding tersebut hingga akhir Maret 2014 tercatat sebesar  Rp16,2 miliar, tumbuh 92% dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. Sementara itu, transaksi kartu kredit mencapai Rp8,4 miliar, tumbuh 80,6%.

“Dengan catatan pertumbuhan yang luar biasa itu, BNI mendapatkan anugerah kartu co-branding dengan pertumbuhan tercepat,” ujar Direktur Risiko BNI Sutanto dalam siaran pers, Senin (28/4/2014).

Untuk menjaga loyalitas nasabah, BNI memberikan sejumlah fasilitas tambahan yang berhubungan dengan klub sepakbola tersebut seperti nonton bareng dan undian berhadiah mengunjungi stadion Stamford Bridge di London.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nurbaiti
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper