Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Di Tengah Pandemi, Kinerja BPD Bali Masih Positif hingga April 2020

Saat ini BPD Bali sedang mengembangkan layanan sehingga nasabah dari seluruh segmen dapat menikmati kemudahan akses.
BPD Bali/indojobhunter.com
BPD Bali/indojobhunter.com

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Bank Pembangunan Daerah (BPD) Bali mencatatkan kinerja positif hingga April 2020 meskipun perekonomian sedang terdampak pandemi Covid-19.

Hingga akhir April 2020 Bank BPD Bali membukukan laba bersih senilai Rp264 miliar. Total dana pihak ketiga (DPK) yang dihimpun oleh Bank BPD Bali mencapai Rp21,72 triliun atau meningkat 5,14 persen dibandingkan periode sama tahun lalu (year on year/YoY).

Sementara itu, untuk total aset Bank BPD Bali tembus hingga Rp25,62 triliun atau meningkat 3,59 persen YoY. Dari sisi kredit, Bank BPD Bali menyalurkan kredit senilai Rp18,53 triliun, sedangkan untuk penyaluran kredit KUR hingga April antara lain KUR Mikro senilai Rp40,318 miliar dan KUR Kecil senilai Rp313,171 miliar.

Rasio kecukupan modal atau capital adequacy ratio (CAR) tercatat sebesar 19,08 persen, rasio BOPO sebesar 63,15 persen, LDR tercatat sebesar 85,32 persen, ROA sebesar 3,86 persen, ROE sebesar 25,75 persen, dan NPL gross tercatat sebesar 2,91 persen. 

Direktur Utama Bank BPD Bali I Nyoman Sudharma mengatakan saat ini pihaknya sedang mengembangkan layanan sehingga nasabah dari seluruh segmen dapat menikmati kemudahan akses. Bank juga berupaya melakukan optimalisasi bisnis proses secara terus menerus sehingga kualitas layanan meningkat dan nasabah tetap loyal.

"Di tengah pandemi Covid-19, Bank BPD Bali terus melakukan pengembangan layanan sehingga nasabah dapat bertransaksi dengan mudah, aman, dan nyaman," katanya seperti dikutip dalam rilis, Senin (8/6/2020).

Saat ini BPD Bali juga merayakan hari jadi ke-58 dengan melakukan kegiatan dana punia hingga bantuan alat pelindung diri (APD) ke rumah sakit dan lembaga kesehatan.

Bank BPD Bali berupaya berperan maksimal dalam meningkat perekonomian daerah. Kondisi pandemi saat ini yang berbarengan dengan HUT ke-58 BPD Bali diwujudkan dengan kepedulian pada lingkungan sekitar.

Serangkaian HUT, Bank BPD Bali melaksanakan beberapa kegiatan yang berpedoman pada konsep Tri Hita Karana berupa penyerahan dana punia di Pura Besakih dan Ulundanu Batur, pemberian bantuan tempat cuci tangan portable dan sembako untuk wilayah kerja masing-masing kantor cabang, donor darah, hingga bantuan beasiswa kepada anak pegawai outsourching berprestasi.

Tidak hanya itu, melalui CSR Bank BPD Bali juga telah memberikan bantuan alat pelindung diri berupa sepatu boot, sarung tangan, masker, coverall, dan kacamata goggle ke beberapa rumah sakit dan lembaga kesehatan.

"Ini merupakan salah satu bentuk apresiasi Bank BPD Bali kepada tenaga medis sehingga diharapkan dapat bekerja dengan maksimal dalam menangani Covid-19," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper