Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bukopin (BBKP) Bidik Masuk Jajaran Top 10 Bank di Indonesia pada 2025

Target tersebut seiring dengan masuknya pemegang saham pengendali baru Bukopin, KB Koomin Bank.
Karyawan melayani nasabah Bank Bukopin di Jakarta, Rabu (8/11)./JIBI-Abdullah Azzam
Karyawan melayani nasabah Bank Bukopin di Jakarta, Rabu (8/11)./JIBI-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Bukopin Tbk. membidik untuk bisa masuk ke daftar 10 bank besar di Tanah Air pada 2025.

Hal ini tercantum dalam keterbukaan informasi hasil public expose yang disampaikan ke Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa (29/12/2020). Target tersebut seiring dengan masuknya pemegang saham pengendali baru, KB Koomin Bank.

"Bukopin di bawah kepemilikan dan dukungan KB bercita-cita menjadi 10 bank teratas di Indonesia pada tahun 2025," demikian informasi yang disampaikan oleh manajemen Bukopin.

Emiten dengan kode saham BBKP ini melihat pasar perbankan Indonesia menghadapi momentum pertumbuhan yang besar dalam hal volume dan profitabilitas. Aspirasi perusahaan adalah untuk membalikkan keadaan dan mencapai tujuan yang tinggi.

KB Kookmin Bank juga bercita-cita mengubah Bukopin menjadi salah satu bank paling sukses dan menciptakan nilai di Indonesia.

"Strategi awal 5 tahun kedepan menggambarkan tindakan dengan ambisi yang berani dalam pendapatan, pertumbuhan nilai dan pengembalian modal bagi pemegang saham, serta komitmennya terhadap perekonomian Indonesia dan masyarakat," tambah manajemen.

Ke depan, Bukopin akan sangat selektif, fokus pada segment paling relevan dan paling sesuai terutama di komunitas ekonomi ritel, UKM dan Indo-Korea melalui standar, standar disiplin, dengan tailored customer centric.

Pendekatan ini akan didasarkan pada 3 pilar utama membangun fundamental yang kuat, perluasan bisnis utama, dan menangkap pasar baru melalui pemanfaatan digital banking.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper