Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Capital Indonesia Tbk. (BACA) akan menyelenggarakan rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) dan rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) pada bulan depan.
Dalam keterbukaan informasi kepada Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Senin (19/7/2021), manajemen menyebutkan rapat tersebut akan dilaksanakan pada 25 Agustus 2021 pukul 10.00 WIB bertempat di Le Meridien Hotel, Jakarta.
Pemegang saham yang berhak hadir dalam rapat adalah yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham Perseroan pada Senin (2/8/2021) sampai dengan pukul 16.00 WIB dan pemegang saham pada sub rekening efek PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) pada penutupan perdagangan saham perseroan di BEI pada 2 Agustus 2021 sampai dengan pukul 16.00 WIB.
Adapun, mata acara rapat belum ditentukan dan pemegang saham dapat mengusulkannya. Usulan tersebut akan dimasukkan dalam acara rapat apabila memebuhi beberapa syarat.
Pertama, usul telah diterima oleh direksi perseroan selambat-lambatnya 7 hari sebelum pemanggilan RUPS. Kedua, diajukan secara tertulis kepada direksi Bank Capital oleh 1 pemegang saham atau lebih yang mewakili 1/20 bagian atau lebih dari jumlah seluruh saham dengan hak suara.
Ketiga, usul tersebut harus dilakukan dengan itikad baik, mempertimbangkan kepentingan perseroan, merupakan mata acara yang membutuhkan keputusan RUPS, menyertakan alasan dan bahan usulan mata acara rapat, dan tidak bertentangan dengan peraturan perundang-undangan dan anggaran dasar.
Sebelumnya, BACA telah memberikan keterbukaan mengenai rencana right issue dengan menerbitkan sebanyak-banyaknya 20 miliar lembar saham baru dengan nilai nominal Rp100. Sementara, harga pelaksanaan belum disampaikan.
"Rencana penambahan modal dengan memberikan HMETD [Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu] kepada pemegang saham perseroan ini diharapkan dapat memperkuat struktur permodalan perseroan sehingga dapat menambah kemampuan perseroan untuk meningkatkan dan mengembangkan kegiatan usaha dan daya saing dalam bidang usaha jasa perbankan," papar manajemen BACA.
Pada penutupan perdagangan, Senin (19/7/2021), saham BACA ditutup di posisi Rp418 setelah turun 0,95 persen dari hari sebelumnya. Tapi, secara year-to-date (ytd), BACA masih berada di zona hijau dengan penguatan 10,58 persen sejak awal tahun.