Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dorong Transaksi Mobile Banking, Bank Mega Syariah Tebar Hadiah

Bank Mega Syariah menyelenggarakan program Kepoin Sultan sebagai bentuk apresiasi kepada seluruh nasabah, khususnya pengguna aplikasi mobile banking Bank Mega Syariah (M-Syariah).
ilustrasi bank mega syariah
ilustrasi bank mega syariah

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Mega Syariah mengumumkan para pemenang hadiah Program Kejar Poin Sultan (Kepoin Sultan) Tahap Pertama yang diundi secara virtual melalui Zoom dan streaming Youtube.

Program Kepoin Sultan merupakan program pengumpulan poin berhadiah untuk nasabah perorangan yang terdaftar sebagai pengguna aplikasi mobile banking M-Syariah. Nasabah yang paling banyak mengumpulkan “Poin Berkah” berhak mendapat hadiah.

Adapun untuk mendapatkan poin, nasabah perlu melakukan register & aktivasi M-Syariah, pembukaan rekening online, hingga melakukan transaksi perbankan melalui M-Syariah selama periode 15 Desember 2021 - 14 Desember 2022.

Direktur Operation & Transformation Bank Mega Syariah (BMS) Slamet Riyadi mengatakan program Kepoin Sultan ini merupakan bentuk apresiasi Bank Mega Syariah kepada seluruh nasabah, khususnya pengguna aplikasi mobile banking Bank Mega Syariah (M-Syariah).

“Nasabah yang sudah mempercayakan segala kebutuhan transaksi keuangannya bersama Bank Mega Syariah,” kata Slamet dalam siaran pers, Rabu (13/4/2022).

Slamet menambahkan dengan menggunakan M-Syariah, selain memudahkan transaksi keuangan sehari-hari, juga akan meningkatkan kesempatan mendapatkan hadiah. Makin banyak poin yang dikumpulkan, lanjutnya, kesempatan memenangkan hadiah akan makin besar.

Pada kesempatan ini, hadiah utama 3 bulanan berupa 1 unit motor jenis Vespa Primavera dimenangkan oleh nasabah BMS KC Surabaya atas nama Desi Indrawati. Daftar keseluruhan pemenang program Kepoin Sultan Tahap Pertama ini dapat dilihat di instagram Bank Mega Syariah @bankmegasyariah.

“Kehadiran Program Kepoin Sultan diharapkan dapat meningkatkan transaksi keuangan nasabah melalui aplikasi mobile banking M-Syariah. Nasabah akan mendapatkan poin dari beberapa aktivitas/transaksi melalui M-Syariah,” kata Slamet.

Pemberian hadiah dibagi menjadi 2, hadiah tiga bulanan dan hadiah Grand Prize yang akan dilakukan dengan 4 kali pengundian pemenang.

Hadiah utama grand prize berupa 1 unit mobil Mini Cooper Countryman diundi pada akhir program. Selain mobil, nasabah juga akan mendapatkan kesempatan mendapatkan ribuan hadiah lainnya mulai dari motor, smartphone, game console, laptop, sepeda listrik, smartwatch hingga eVoucher Tabungan ataupun marketplace.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Leo Dwi Jatmiko
Editor : Azizah Nur Alfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper