Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

RUPS Lippo Insurance (LPGI) Bahas Dividen hingga Minta Restu Perubahan Pengendali

RUPST dan RUPSLB Lippo Insurance akan diadakan pada Kamis, 30 Juni 2022.
Lippo Insurance.
Lippo Insurance.

Bisnis.com, JAKARTA — PT Lippo General Insurance Tbk. (LPGI) akan menyelenggarakan rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) dan luar biasa (RUPSLB) pada Kamis, 30 Juni 2022.

Berdasarkan keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia, dikutip Kamis (9/6/2022), RUPST akan membahas empat agenda.

Pertama, persetujuan dan pengesahan atas laporan tahunan perseroan dan laporan keuangan konsolidasian perseroan termasuk laporan tugas pengawasan dewan komisaris perseroan untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2021.

Kedua, penetapan penggunaan laba perseroan untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2021 dan penggunaan laba ditahan perseroan untuk pembagian dividen tunai.

Ketiga, penunjukan kantor akuntan publik yang akan melakukan audit atas buku-buku perseroan untuk tahun buku 2022 dan pemberian wewenang kepada dewan komisaris perseroan untuk menetapkan honorarium dan persyaratan lain penunjukan tersebut.

Keempat, penetapan gaji/honorarium dan/atau remunerasi lainnya bagi anggota direksi dan dewan komisaris perseroan.

Sementara itu, RUPSLB perseroan mengagendakan tiga mata acara rapat. Pertama, persetujuan peningkatan modal ditempatkan dan disetor perseroan yang diikuti dengan penerbitan saham baru yang diambil dari portepel perseroan melalui mekanisme pembagian saham bonus yang bukan merupakan dividen saham yang berasal dari kapitalisasi agio saham milik perseroan per tanggal 31 Desember 2021.

Kedua, persetujuan untuk mengubah Pasal 4 Anggaran Dasar perseroan sehubungan dengan peningkatan modal ditempatkan dan disetor perseroan.

Agenda selanjutnya, RUPSLB juga akan meminta persetujuan untuk melanjutkan proses rencana perubahan kepemilikan saham pengendali perseroan.

Adapun diberitakan sebelumnya, PT Hanwha Life Insurance Indonesia akan membeli 47,69 persen saham Lippo Insurance. Selanjutnya, asuransi yang didirikan sejak 2013 ini akan semakin mempertebal kepemilikan di Lippo Insuranceseiring tender offer yang wajib dilakukan. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper