Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Wimboh Cs. Pamit dari Jabatan Komisioner OJK ke Presiden Jokowi

Wimboh dan jajaran Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan akan mengakhiri jabatannya pada 19 Juli 2022 mendatang. Sedangkan penggantinya diambil sumpahnya pada 20 Juli 2022 oleh Mahkamah Agung.
Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso menyampaikan sambutan saat pertemuan tatap muka dengan pimpinan di sektor jasa keuangam di Jakarta, Kamis (7/7/2022). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso menyampaikan sambutan saat pertemuan tatap muka dengan pimpinan di sektor jasa keuangam di Jakarta, Kamis (7/7/2022). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima Wimboh Cs dan jajaran komisioner OJK 2017- 2022 seiring berakhirnya tugas pada 20 Juli 2022 pekan depan.

“Kami lapor ke Pak Presiden, intinya pamit, dan sampaikan terima kasih atas leadership (kepemimpinan) Bapak Presiden, utamanya pada masa-masa sulit, terutama masa pandemi COVID-19 di mana kita bisa menjaga stabilitas ekonomi dan keuangan kita seperti hari ini,” kata Wimboh di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, hari ini Rabu, (13/7/2022) seperti dilansir Antara.

Saat ini, kata Wimboh, indikator perekonomian domestik terus membaik, terlihat dari mobilitas dan konsumsi masyarakat yang meningkat di berbagai daerah.

“Untuk itu tanpa ada leadership Bapak Presiden, terutama dalam penanganan Covid-19 dan pengambilan kebijakan, bantuan sosial, niscaya kita bisa seperti saat ini dan juga di sektor keuangan,” ujarnya memuji Presiden Joko Widodo di depan awak media.

Ke depan, kata Wimboh, tantangan OJK dan sektor perekonomian tidak akan mudah, karena ada ancaman hyper-inflation, kenaikan harga komoditas energi, dan normalisasi suku bunga Bank Sentral AS The Fed.

“Tidak boleh dianggap enteng, cepat atau lambat akan berimbas kepada Indonesia. Inflasi Indonesia bisa naik, sehingga ini semua harus kita jawab, dengan kebijakan terukur dan tepat, tepatnya bukan hanya tepat sasaran, tapi juga tepat waktu di segala sektor,” ujar dia.

Jajaran Anggota DK OJK 2017-2022 selain Wimboh adalah Wakil Ketua DK OJK Nurhaida, dan jajaran Anggota DK OJK yakni Tirta Segara, Riswinandi, Heru Kristiyana, Hoesen, dan Ahmad Hidayat. 

Selanjutnya, OJK periode 2022-2027 akan diisi oleh Mahendra Siregar sebagai Ketua DK OJK, Mirza Adityaswara sebagai Wakil Ketua DK OJK, dan jajaran Anggota DK OJK yakni Dian Ediana Rae, Inarno Djajadi, Ogi Prastomiyono, Sophia Isabella Wattimena, dan Friderica Widyasari Dewi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper