Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

THR Lebaran Disimpan di Deposito, Nasabah Bisa Dapat Bunga hingga 9%

Tunjangan hari raya (THR) menjadi hal yang dinanti ketika momen lebaran tiba. Selain untuk konsumsi, penghasilan tambahan ini juga untuk investasi.
Karyawan menata uang tunai di Cash Cente salah satu bank di Jakarta. Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Karyawan menata uang tunai di Cash Cente salah satu bank di Jakarta. Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Tunjangan hari raya (THR) menjadi hal yang dinanti ketika momen lebaran tiba. Terkadang, THR hanya numpang lewat untuk dibelanjakan. Akan tetapi THR juga bisa disimpan, termasuk di deposito.

Berdasarkan sikapiuangmu.ojk.go.id, deposito merupakan produk investasi dari perbankan dengan tingkat pengembalian atau bunga yang lebih tinggi ketimbang dengan tabungan.

Meski menawarkan suku bunga tinggi, nasabah tidak bisa sesuka hati mengambil dana. Deposito hanya bisa dicairkan dalam jangka waktu tertentu dan ada pengenaan pinalti jika dicairkan sebelum jatuh tempo.

Deposito umumnya dipilih sebagai instrumen investasi bagi investor dengan risiko profil tidak tinggi.

Adapun, terdapat sejumlah bank terutama bank digital yang memberikan bunga deposito tinggi hingga 9% kepada nasabahnya. 

Bank digital PT Krom Bank Indonesia Tbk. (BBSI) besutan Kredivo Group misalnya memiliki produk simpanan dengan suku bunga hingga 8,75%.

Presiden Direktur Krom Bank Indonesia Anton Hermawan mengatakan bank memberikan bunga simpanan tinggi guna menarik minat nasabah. “Untuk tetap bisa mengakuisisi pengguna, Krom [melakukan] diferensiasi produk dan layanan, Krom Bank menawarkan produk dan layanan yang berbeda dengan bank tradisional, seperti bunga tinggi, fitur fleksibel, dan edukasi keuangan,” ujarnya kepada Bisnis pada beberapa waktu lalu (4/4/2024).

PT Bank Neo Commerce Tbk. (BBYB) atau BNC juga menawarkan produk deposito bernama Neo WOW dengan bunga hingga 8% guna menarik minat nasabah. Pjs Direktur Utama Bank Neo Commerce Aditya Windarwo mengatakan meski memberi bunga tinggi, BNC tetap menjalankan strategi dan kedisiplinan mitigasi risiko.

PT Bank Amar Indonesia Tbk (AMAR) pun menawarkan bunga deposito hingga 9% untuk menarik minat nasabah.

Direktur Eksekutif Center of Economic and Law Studies (CELIOS) Bhima Yudhistira mengatakan pada tahun ini, tren bunga tinggi bank digital memang masih akan terjadi, bahkan kondisi ini berlangsung hingga tiga tahun ke depan.

“Apalagi, tren perebutan dana di pasar makin ketat karena bank juga harus bersaing dengan surat utang pemerintah yang bunganya tinggi,” ujarnya kepada Bisnis pada beberapa waktu lalu. 

Berikut penawaran bunga deposito di deretan bank digital:

1. Bank Jago 

PT Bank Jago Tbk (ARTO) menawarkan bunga deposito 5% per tahun. Nasabah dapat mengunci uang dengan tenor 1, 3, 6 atau 12 bulan. Adapun, minimal simpanan nasabah di bank digital ini adalah Rp1 juta.

2. Allo Bank

PT Allo Bank Tbk. (BBHI) menawarkan deposito dengan suku bunga mulai 4% hingga 6%. Pilihan jangka waktu simpanan deposito ini adalah 1 bulan hingga 2 tahun. Minimum setoran awal adalah Rp1 juta. 

3. SeaBank

SeaBank menawarkan produk deposito dengan suku bunga mencapai 6% per tahun, dan jatuh tempo mulai dari 1, 3 dan 6 bulan. Nasabah dapat membuka deposito minimal saldo Rp1 juta. Adapun, penempatan deposito relatif dalam jangka waktu singkat, mulai dari 1 bulan.

4. Superbank

Bank digital milik PT Elang Mahkota Teknologi Tbk. (EMTK) yakni Superbank memiliki produk simpanan tabungan utama dan saku yang menawarkan bunga 6%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Halaman
  1. 1
  2. 2
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper