Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

AJB Bumiputera 1912 Angkat Ibnu Nugroho jadi Direktur Operasional dan SDM

Ibnu Nugroho diangkat menjadi Direktur Operasional dan SDM AJB Bumiputera 1912 berdasarkan Rapat Umum Anggota Luar Biasa (RUALB) yang digelar pada 28 Mei 2024.
Karyawan beraktivitas di Kantor Asuransi Bumiputera di Jakarta. Bisnis/Abdullah Azzam
Karyawan beraktivitas di Kantor Asuransi Bumiputera di Jakarta. Bisnis/Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA — Manajamen Asuransi Jiwa Bersama (AJB) Bumiputera 1912 mengumumkan pengangkatan direktur operasional dan sumber daya manusia (SDM) baru, Ibnu Nugroho, yang sebelumnya merupakan pejabat karir di AJB Bumiputera 1912. 

Keputusan tersebut berdasarkan Rapat Umum Anggota Luar Biasa (RUALB) yang digelar pada 28 Mei 2024.  

“Nama Direktur Operasional dan SDM AJB Bumiputera 1912 adalah Ibnu Nugroho. Beliau [sebelumnya] adalah pejabat karir di AJB Bumiputera 1912,” kata Sekretaris Perusahaan AJB Bumiputera 1912 Hery Darmawansyah saat dikonfirmasi Bisnis, Selasa (4/6/2024). 

Selain Ibnu Nugroho, ada dua direksi lain yang menjabat di AJB Bumiputera yakni Irvandi Gustari sebagai direktur utama serta Direktur Bisnis Sugito.

Sementara jajaran komisaris yakni Hardi sebagai komisaris utama, Syafiq A Mughni selaku komisaris independen, dan Brigjen TNI Hendrawan yang juga menjabat komisaris independen.

Ibnu Nugroho menggantikan Dena Chaerudin yang sebelumnya terpilih menjadi Direktur SDM pada 2022. Dena sempat menjadi satu-satunya definitif di Bumiputera. 

Dia bahkan pernah diberhentikan pada 2021. Karena kekosongan posisi direksi, kala itu fungsi direksi sementara digantikan oleh komisaris perusahaan.

Hal tersebut merujuk Anggaran Dasar (AD) Bumiputera Pasal 25 ayat (5), yang menyatakan bahwa jika terdapat kekosongan dalam kepengurusan sehari-hari maka tugas direksi untuk sementara dilaksanakan oleh seorang atau lebih dari anggota dewan komisaris.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper