BTN Batal Akuisisi Bank Muamalat
Dalam rangka spin off, BTN merencanakan adanya aksi korporasi berupa akuisisi. Awalnya, BTN menjajaki akuisisi PT Bank Muamalat Indonesia Tbk.Rencananya, setelah BTN akuisisi Bank Muamalat, UUS BTN yakni BTN Syariah akan dimerger dengan Bank Muamalat.
BTN pun telah menjalankan due diligence dengan Bank Muamalat. Sebelumnya, BTN menargetkan due diligence rampung April. Namun, hal tersebut tak kunjung berbuah hasil hingga dipastikan batal.
"Secara umum kami sampaikan, tidak akan meneruskan akuisisi Bank Muamalat," ujar Nixon dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi VI DPR RI pada Senin (8/7/2024).
Setelah batalnya akuisisi Bank Muamalat, beredar kabar BTN mengalihkan target akuisisinya ke bank syariah lain, yakni PT Bank Victoria Syariah.
Namun, Nixon mengatakan belum ada langkah penjajakan yang dilakukan BTN terhadap Bank Victoria Syariah, termasuk prose due diligence.
"Belum ada [due diligence]. Masa yang satu urusan [batalnya akuisisi Bank Muamalat] belum selesai, berpindah ke urusan yang lain lagi," kata Nixon.