Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

ACE Life Luncurkan 4 Produk Bancassurance

Untuk memperkuat lini bisnis bancassurance, PT ACE Life Assurance (ACE Life) menjalin kerja sama dengan PT Bank CTBC Indonesia dan menelurkan empat produk baru.

Bisnis.com, JAKARTA—Untuk memperkuat lini bisnis bancassurance, PT ACE Life Assurance (ACE Life) menjalin kerja sama dengan PT Bank CTBC Indonesia dan menelurkan empat produk baru.

“Saat ini, banyak nasabah bank mencari kombinasi produk keuangan dan jasa yang sudah meliputi produk asuransi, produk akumulasi finansial investasi,” ujar Tham Chee Kong, Presiden Direktur ACE Life, Kamis (19/6/2014).

Menurutnya, ACE Life juga mampu menawarkan produk yang diminati nasabah tersebut.

M. Raditama, Head of Bancassurance ACE Life mengatakan pihaknya sudah menjalin kerja sama dengan Bank Bumi Artha dan HSBC dalam memasarkan produk Bancassurance.

Dia mengakui jumlah tersebut masih sangat kecil jika dibandingkan dengan beberapa perusahaan asuransi besar lainnya.

“Kami terus mencari peluang kerja sama, sejauh ini belum ada lagi sinyal-sinyal kerja sama yang baru,” katanya.

Dalam kerja sama dengan CTBC, ada empat produk yang diluncurkan, yakni ACE Medic Link, ACE Trust Link, ACE Protec +, dan ACE Protek Siaga.  

Tham Chee Kong mengatakan produk tersebut menyasar beberapa segmen mulai dari kelas bawah, menengah, hingga kelas atas.   

ACE Protek Siaga menyasar segmen low mass market, dengan premi mulai dari Rp10.000 per bulan dan uang pertanggungan Rp50 juta-Rp75 juta.

“Jika kecelakaan terjadi di kendaraan umum, maka uang pertanggungan dilipatgandakan,” tambahnya.

Sementara ACE Protec+ yang merupakan produk perlindungan asuransi jiwa dengan pengembalian premi penuh lebih menyasar segmen menengah.

Sedangkan ACE Medic Link, lebih diperuntukkan bagi karyawan perusahaan yang belum ter-cover asuransi kesehatan.

Inayat Hisyam, Direktur CTBC mengatakan saat ini pihaknya memiliki sekitar 20.000 nasabah.

Dia menargetkan, hingga akhir tahun, kerja sama tersebut dapat merangkul 10% sampai 20% nasabahnya.

“Saya kira 2 atau 3 tahun lagi produk ini akan booming,” imbuhnya.

Untuk jangka waktu kerja sama, saat ini keduanya belum mematok waktunya. Inayat menyatakan, tiap tahun, pihaknya dan ACE Life akan me-review kerja sama tersebut.

Kalau masih menguntungkan buat keduanya, akan terus dijalankan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper