Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BJBR Habiskan Dana Obligasi Subordinasi Rp497,91 Miliar untuk Beri Kredit

Bank BJB memperoleh hasil bersih penawaran umum berkelanjutan obligasi subsordinasi berkelanjutan II tahap II tahun 2020 sebesar Rp497,91 miliar.
Kantor Bank BJB/bankbjb.co.id
Kantor Bank BJB/bankbjb.co.id

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk. (BJBR) telah menggunakan seluruh dana hasil bersih penawaran umum berkelanjutan obligasi subsordinasi berkelanjutan II tahap II tahun 2020 yang efektif pada 17 November 2020.

Berdasarkan keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI) dikutip Senin (18/1/2021), Bank BJB memperoleh hasil bersih penawaran umum berkelanjutan obligasi subsordinasi berkelanjutan II tahap II tahun 2020 sebesar Rp497,91 miliar.

Jumlah tersebut telah digunakan seluruhnya untuk ekspansi kredit, sesuai dengan rencana penggunaan dana. Dengan demikian, tidak ada sisa dana hasil penawaran umum tersebut.

Sebelumnya, Direktur Utama Bank BJB Yuddy Renaldi pada awal bulan ini menyampaikan perseroan perseroan berencana kembali menerbitkan obligasi subordinasi untuk mendukung ekspansi usaha pada tahun ini.

Rencananya, penerbitan obligasi akan dieksekusi pada kuartal I dan IV. Adapun, nilai pokok obligasi belum ditetapkan.

"Pada tahun ini kami terus melihat perkembangan pasar. Apabila pasar mendukung tidak menutup kemungkinan untuk menerbitkan obligasi subordinasi untuk meningkatkan rasio permodalan dalam mendukung ekspansi usaha Bank BJB," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper