Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bos Bank BJB (BJBR) Beberkan Kinerja selama Pandemi

Direktur Utama Bank BJB (BJBR) Yuddy Renaldi memaparkan kinerja perusahaan selama masa pandemi, seperti apa?
Kantor Bank BJB/bankbjb.co.id
Kantor Bank BJB/bankbjb.co.id

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk. (Bank BJB) optimistis segmen konsumer, ritel, dan korporasi menjadi penopang pertumbuhan pembiayaan.

Direktur Utama Bank BJB Yuddy Renaldi menjelaskan rentabilitas dan kualitas pertumbuhan kredit sudah sampai 7,28 persen. Total dana pihak ketiga juga bertumbuh cukup besar, yaitu 23,68 persen secara tahunan (yoy).

"Total dana pihak ketiga kami sudah mencapai Rp112,04 triliun," Jelas Yuddy acara Economic Update Kebangkitan Ekonomi Indonesia yang diselenggarakan CNBC Indonesia pada Selasa (13/7/2021).

Yuddy pun mengatakan rasio kredit bermasalah (non-performing loan/NPL) terjaga dengan baik di level 1,43 persen yoy dibandingkan dengan tahun lalu yang sebesar 1,77 persen.

"Bicara mengenai terdampak pandemi, kami secara persentase hampir 3 sampai 4 persen posisi saat ini dibanding tahun lalu masih sekitar 4 sampai 5 persen, hal ini pun karena pertumbuhan kredit kami yang cukup signifikan pertumbuhannya," kata Yuddy.

Di segmen korporasi komersial, kredit tumbuh signifikan menjadi 20,33 persen, sedangkan di segmen UMKM, Bank BJB mampu tumbuh 18,05 persen dikarenakan adanya 5 juta UMKM dan 5.000 pasar di Jawa barat dan Banten.

Untuk segmen konsumer yang menjadi backbone utama dari pertumbuhan pembiayaan yang ada di Bank BJB ini tumbuhnya sekitar 4,81 persen, di mana secara absolut nominal tumbuh menjadi 60,56 persen.

"Secara sektoral kami rasa di pertumbuhan di Jawa Barat dan Banten ini masih ada permintaan yang cukup untuk pertumbuhan pembiayaan khususnya segmen retail, consumer, dan korporasi," tutup Yuddy.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper