Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bankaltimtara Siapkan Cabang Khusus IKN Nusantara

Bankaltimtara menyatakan akan menempatkan kantor cabang khusus di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara yang akan dimanfaatkan Agustus 2024 mendatang.
Ilustrasi pegawai Bank Kaltimtara melayani penarikan uang di kantor cabang dengan menerapkan Sistem SP2D Online./Istimewa-Humas
Ilustrasi pegawai Bank Kaltimtara melayani penarikan uang di kantor cabang dengan menerapkan Sistem SP2D Online./Istimewa-Humas

Bisnis.com, SAMARINDA –– Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Timur-Kalimantan Utara (Bankaltimtara) menargetkan kantor cabang khusus di ibu kota negara (IKN) Nusantara beroperasi setahun setelah pemancangan tiang perdana.

Direktur Utama Bankaltimtara Muhammad Yamin menyatakan saat ini pihaknya sudah memiliki kantor cabang di 103 kecamatan se Kalimantan Timur (Kaltim). Bahkan untuk Penajam, yang menjadi sebagian besar wilayah IKN Nusantara, pihaknya memiliki 11 kantor.   

“Saya kira cukup [jangkauan layanan perbankan Bankkaltimtara) karena Penajam itu hanya 4 kecamatan dan kita hadir itu [dengan] 11 kantor. Saya sampaikan dari 103 kecamatan di Kaltim, kami hadir semua secara fisik bahkan 1 kecamatan ada yang lebih dari satu kantor,” katanya dalam keterangan resmi, Minggu (3/3/2024).

Yamin menuturkan pihaknya berkomitmen untuk mendukung pembangunan dan perekonomian daerah seiring luasnya jangkauan pelayanan keuangan yang diberikan, termasuk dukungan terhadap pembangunan infrastruktur di berbagai daerah di Kaltim-Kaltara.

“Pentingnya pembangunan infrastruktur sebagai sarana pendukung tidak hanya di IKN tetapi juga di daerah lain di Kaltim-Kaltara,” jelasnya.

Selain itu, dia menyebutkan Bankaltimtara juga siap menjadi pengelola kas umum di IKN, sekaligus untuk mendukung fungsi intermediasi, mengingat Bankaltimtara memiliki pengalaman yang cukup dalam mengelola kas umum di 17 kabupaten/kota di Kaltim dan Kaltara.

Di sisi lain, Yamin menyebutkan sinergi yang terjalin dengan himpunan bank milik negara (Himbara) memungkinkan Bankaltimtara untuk memanfaatkan teknologi digital banking, termasuk dukungan dalam transaksi trade finance.

“Kami memandang mereka sebagai mitra, terutama dalam aspek bisnis, permodalan, dan teknologi,” jelas Yamin mengenai ekspansi Himbara di IKN.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper