Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

THR Susulan, Intip Jadwal Pembayaran Dividen Bank BJB (BJBR) Rp1 Triliun

Bank BJB akan menebar dividen tunai kepada pemegang sahamnya sebesar Rp1 triliun atau setara dengan Rp95,05 per lembar saham. Simak jadwalnya di sini!
Karyawati melayani nasabah di salah satu kantor cabang PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk. (BJBR) di Depok, Jawa Barat, Senin (10/4). JIBI/Bisnis/Suselo Jati
Karyawati melayani nasabah di salah satu kantor cabang PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk. (BJBR) di Depok, Jawa Barat, Senin (10/4). JIBI/Bisnis/Suselo Jati

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk. (BJBR) atau Bank BJB akan menebar dividen tunai kepada pemegang sahamnya sebesar Rp1 triliun atau setara dengan Rp95,05 per lembar saham.   

Bank BJB sendiri menggelar RUPST pada 2 April 2024 pukul 09.00 WIB di Grand Ballroom Trans Hotel Bandung dengan salah satu mata acaranya membahas pemanfaatan laba bersih tahun buku 2023.

Angka tersebut setara dengan 58,27% dari laba bersih, di mana pada tahun lalu, laba perusahaan mencapai Rp1,72 triliun,. Sementara, sisanya 41,73% dari laba bersih Tahun Buku 2023 atau sebesar Rp716,21 miliar ditetapkan sebagai saldo laba.

BJBR sendiri menebar dividen mengacu data keuangan per 31 Desember 2023. Tercatat, laba bersih yang didapat diatribusikan kepada entitas induk Rp1,78 triliun, saldo laba ditahan yang tidak dibatasi penggunaannya Rp4,62 triliun, dan total ekuitas Rp15,45 triliun.

Cek Jadwal Pembayaran Dividen BJBR 2024 

1. Tanggal Efektif : 2 Mei 2024

2. Tanggal Cum Dividen

- di Pasar Reguler dan Negosiasi : 18 April 2024 

- di Pasar Tunai : 22 April 2024 

3. Tanggal Ex Dividen

- di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi : 19 April 2024 

- di Pasar Tunai : 23 April 2023 

4. Tanggal Daftar Pemegang Saham (DPS) yang berhak atas dividen tunai : 22 April 2024 pukul 16.15

5. Tanggal Pembayaran Dividen : 2 Mei 2024 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper