Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kredit Moncer, BCA (BBCA) Optimistis Sektor Multifinance Terus Berkembang

Tren positif pembiayaan ke sektor multifinance tecermin dalam kinerja kredit konsumer BCA pada paruh pertama 2024.
Nasabah melakukan transaksi melalui mesin anjungan tunai mandiri (ATM) PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) di Jakarta, Kamis (5/1/2023). /Bisnis-Fanny Kusumawardhani
Nasabah melakukan transaksi melalui mesin anjungan tunai mandiri (ATM) PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) di Jakarta, Kamis (5/1/2023). /Bisnis-Fanny Kusumawardhani

Bisnis.com, JAKARTA – PT Bank Central Asia Tbk. atau BCA (BBCA) optimistis bahwa pembiayaan terhadap sektor multifinance akan terus berkembang seiring dengan tren positif pertumbuhan kredit.

EVP Corporate Communication & Social Responsibility BCA Hera F. Haryn menjelaskan bahwa hal itu tecermin dalam kinerja kredit konsumer BCA pada paruh pertama 2024.

Bank swasta terbesar di Tanah Air ini mencatatkan pertumbuhan portofolio kredit konsumer sebesar 13,6% secara tahunan (year-on-year/YoY) menjadi Rp210,2 triliun.

“Pencapaian ini salah satunya didorong oleh penyaluran Kredit Pemilikan Rumah [KPR] yang tumbuh 10,8% YoY mencapai Rp126,9 triliun,” katanya saat dihubungi Bisnis, Kamis (12/9/2024).

Selain itu, di tengah tren penurunan angka penjualan mobil nasional sepanjang 2024, BCA membukukan penyaluran kredit kendaraan bermotor (KKB) senilai Rp62,1 triliun pada semester I/2024. Jumlah itu meningkat 18,4% dibandingkan periode sama tahun sebelumnya.

Ketika ditanya apakah terdapat pengaruh dari lesunya penjualan mobil maupun pelemahan daya beli masyarakat terhadap kinerja penyaluran kredit itu, Hera mengatakan bahwa BCA terus melakukan penyesuaian terhadap produk dan layanan agar lebih relevan dengan kebutuhan pasar.

Selain dengan mempertimbangkan preferensi nasabah, pihaknya juga tengah mengembangkan platform digital demi memberikan layanan pembiayaan yang lebih mudah dan efisien bagi nasabah. 

“Selain itu, kami memperkuat kerja sama strategis dengan berbagai mitra untuk memperluas jaringan dan jangkauan kami di pasar,” tandas Hera.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper