Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini 11 Aset Bank Century Yang Harus Disita Untuk Negara

Direktur Eksekutif Hukum Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) Robertus Bilitea mengatakan ada 11 aset PT Bank Century Tbk yang harus disita untuk negara berdasarkan putusan Pengadilan Negara Jakarta Selatan Nomor 399/Pid.B/2010.nnn
Ilustrasi
Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA - Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) menyatakan akan terus berupaya mengambil aset PT Bank Century Tbk yang berada di sejumlah negara.

Direktur Eksekutif Hukum Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) Robertus Bilitea mengatakan ada 11 aset PT Bank Century Tbk yang harus disita untuk negara berdasarkan putusan Pengadilan Negara Jakarta Selatan Nomor 399/Pid.B/2010.

"Ada uang sejumlah US$156 juta atas nama Telltop Holdings Ltd di Dresdner Bank," ujarnya di Jakarta, Senin (11/5/2015).

Aset lainnya adalah bank account milik Hesham Al Warraq di Hong Kong kurang lebih senilai US$125 juta. Bank account atas nama Rafat Ali Rizvi di Hong Kong senilai HKD76 juta.

"Aset Robert Tantular dan istrinya berupa polis di Bermuda, properti, uang tunai, investasi, dan polis asuransi di Jersey dan Guernsey. Ada pula aset Robert dan istrinya pada private wealth management division penyedia jasa keuangan di Inggris," katanya.

Robert menuturkan pihaknya juga akan mengejar aset milik Bank Century US$220 juta di Dresdner Bank.

Selain itu, account di bawah kendali otoritasasi Rafat Ali Rizvi dan Hesham Al Warraq di Standard Chartered Bank dan Citibank.

"Account di bawah kendali otoritasasi Rafat Ali Rizvi dan Hesham Al Warraq di EFG. Account di bawah kendali Hartawan Aluwi di Credit Suisse, dan account di bawah kendali Robert Tantular di USB AG," tutur Robert. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yanita Petriella
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper