Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Wimboh Santoso : Bila Tidak Ketua, Saya Menolak

Wimboh Santoso, calon ketua dewan komisioner Otoritas Jasa Keuangan menegaskan dirinya akan menolak mengisi posisi anggota dewan komisioner lainnya bila tidak lolos menjadi OJK-1.
Wimboh Santoso
Wimboh Santoso

Bisnis.com, JAKARTA - Wimboh Santoso, calon ketua dewan komisioner Otoritas Jasa Keuangan menegaskan dirinya akan menolak mengisi posisi anggota dewan komisioner lainnya bila tidak lolos menjadi OJK-1.

Dalam uji kelayakan dan kepatutan Wimboh ditanya apabila tidak lolos menjadi ketua dan dialihkan menjadi wakil atau anggota dewan komisioner lainnya, dia menjawab tidak bersedia menerima posisi lainnya selain ketua.

"Bila kondisinya begitu, saya akan lebih optimal bekerja di luar OJK," ujarnya dalam fit and proper test di DPR pada Senin (5/6/2017).

Selain itu, beberapa anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) pun sempat mempertanyakan rekam jejak Wimboh yang sempat menjadi Direktur Eksekutif di International Monetary Fund (IMF). Dengan pernah ada di IMF, Wimboh dinilai bisa saja diintervensi oleh lembaga internasional tersebut.

Wimboh pun menjawab, tidak akan ada intervensi dari IMF bila dirinya lolos sebagai Ketua OJK.

Dia menjelaskan, ketika berkarir di IMF, dirinya justru memperkenalkan dan mempromosikan Indonesia di dunia internasional.

"Jadi bukan IMF yang mengintervensi saya, tetapi saya yang akan pengaruhi IMF untuk Indonesia yang lebih baik," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper