Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

AAUI Pasang Target Konservatif Pada Lini Asuransi Harta Benda

Lini Asuransi Harta Benda: AAUI Pasang Target Konservatif
Karyawati berdiri di dekat logo beberapa perusahaan asuransi di kantor Asosiasi Asuransi Umum Indonesia di Jakarta, Senin (8/1)./JIBI-Dwi Prasetya
Karyawati berdiri di dekat logo beberapa perusahaan asuransi di kantor Asosiasi Asuransi Umum Indonesia di Jakarta, Senin (8/1)./JIBI-Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA - Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) memasang target pertumbuhan perolehan premi lini usaha asuransi harta benda konservatif pada level 2% sepanjang tahun ini.

Direktur Eksekutif AAUI Dody Achmad Sudiyar Dalimunthe memprediksi, lini asuransi properti tumbuh positif sekitar 2% pada 2018, setelah pertumbuhannya stagnan pada 2017. Asosiasi memasang target konservatif karena mengingat pertumbuhan pasar properti yang belum memberikan dampak positif pada tahun ini.

Dia mengatakan, tingkat penyelesaian proyek yang belum sesuai harapan, baik proyek properti milik pemerintah maupun swasta. Mengutip data Colliers Indonesia, tingkat penyelesaian proyek apartemen sepanjang 2017 hanya 38% dari target sebesar 21.167 unit apartemen. "Maka kami menetapkan target pertumbuhan yang lebih konservatif di level 2%," katanya, Kamis (1/3/2018).

Meski demikian, kata dia, tidak menutup kemungkinan jika terjadi perbaikan di sektor properti pada tahun ini. Dengan perbaikan tersebut, maka target pertumbuhan dapat terlampaui. "Untuk saat ini, posisi kami masih konservatif," imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Azizah Nur Alfi
Editor : Fajar Sidik

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper